Messi Menangis
Megabintang dunia sepak bola, Lionel Messi merasa sangat terpukul harus pergi dari Barcelona, klub yang sangat ia cintai
"Ini sangat sulit bagi saya setelah bertahun-tahun berada di sini, sepanjang hidup saya. Saya tidak siap untuk ini," jelasnya.
Seperti diketahui, masa bakti sang megabintang untuk Barcelona sudah berjalan selama 21 tahun sejak Lionel Messi masuk akademi Blaugrana.
"Setelah 21 tahun saya perti dengan tiga anak Argentina Catalan saya. Kami telah tinggal di kota ini, ini adalah rumah kami.
Saya sangat berterima kasih untuk semuanya, semua rekan satu tim saya, semua orang yang telah bersama di sisiku.
Baca juga: Joan Laporta Ungkap Era Baru Barcelona Tanpa Lionel Messi
"Saya memberikan segalanya untuk klub ini dari hari pertama saya tiba hingga terakhir.
Saya tidak pernah membayangkan harus mengucapkan selamat tinggal," tambah Lionel Messi.
Namun begitu, Lionel Messi harus menerima kenyataan, pil pahit ini bukan sepenuhnya salah dia.
La Pulga, sapaan Messi harus kembali mengangkatkan dagu dan menatap masa depan.
Baca juga: Lionel Messi Buruan Utama Manchester City dan PSG, Bisa Saja ke Inter Milan yang Terpendam 15 Tahun
"Banyak yang terlintas di kepala saya.
Saya masih belum menerima kenyataan meninggalkan klub ini sekarang dan mengubah hidup saya.
"Kami harus menerimanya dan bergerak maju," tegas Messi.
Lantas, kemana Lionel Messi usai dari Barcelona? PSG atau Manchester City?
(Tribunnews.com/Sina)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tangisan Lionel Messi: Saya Tidak Siap Pergi dari Barcelona!,
Baca juga: Dokter Ini Makin Kaya Berkat Vaksinasi Covid-19, Kekayaannya Rp 14 Triliun Lebih
Baca juga: Rudal Pembunuh Kapal Induk Akan Ditembakkan Dalam Latihan Militer China, Begini Kemampuannya
Baca juga: AS Kerahkan Pengebom B-52 Stratofortress dan AC-130 Spectre Ke Afghanistan, Hadang Gerakan Taliban
Baca juga: Terungkap Penyebab Lionel Messi Hengkang, Ternyata Barcelona Desak Turun Gaji hingga 70 Persen
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/messi-menangis.jpg)