1 Jam Bersama Diaspora
VIDEO Kiat Bekerja di Australia, Simak Pengalaman Putra Aceh Ini
Untuk diketahui, Imam Arif Munawar mulai merantau ke Australia setelah menyelesaikan pendidikan sarjana di Universitas Syiah Kuala Banda Aceh.
Penulis: Syamsul Azman | Editor: Amirullah
SERAMBINEWS.COM – Mulai merantau ke Australia pada tahun 2017, Imam Arif Munawar, pemuda 28 tahun asal Blang Paseh, Kecamatan Kota Sigli, Pidie, kini menjadi pengawas halal pada sebuah perusahaan penghasil daging halal di Western Australia.
Tentu butuh proses untuk mencapai semua itu. Satu hal yang pasti, bekali diri dengan segala persyaratan dan kemampuan yang dibutuhkan.
Dan jangan lupa, bekali diri juga dengan ilmu pengetahuan dan agama.
Di perusahaan tempat ia bekerja, Imam menduduki jabatan sebagai seorang supervisor untuk memastikan daging-daging yang diproduksi halal.
Daging-daging dari perusahaan tempat ia bekerja nantinya akan diekspor ke negera-negara yang memesan daging halal dan higienis.
Untuk diketahui, Imam Arif Munawar mulai merantau ke Australia setelah menyelesaikan pendidikan sarjana di Universitas Syiah Kuala Banda Aceh pada tahun 2015.
Sebelum memutuskan pergi ke luar negeri, Imam membekali diri dengan Bahasa Inggris.
Ia mengikuti kursus bahasa Inggris di Kampung Inggris, Pare, Kediri selama 11 bulan. Selama di sana, Imam terus menggali informasi soal kesempatan agar bisa bekerja ke luar negeri.
Dalam bincang-bincang dengan Pemimpin Redaksi Serambi Indonesia Zainal Arifin M Nur pada “Program 1 Jam Bersama Diaspora” Rabu (1/9/2021) lalu, Imam Arif Munawar membagikan pengalaman dan tentang peluang serta kiat untuk mendapatkan kerja di Australia.
Dalam bincang-bincang itu, Imam mengatakan, bagi Syedara Lon yang berminat bekerja di Australia, bisa menghubungi secara personal ke Instagram dan Facebook Imam Arif Munawar.
Simak videonya berikut ini.
Narator : Ilham
Editor : Syamsul Azman
Baca juga: Video Populer Lam Bahasa Aceh - Waled Marhaban, Ayah Cut Meyriska Meninggal dan Ijab Kabul TM Ichsan
Baca juga: BERITA POPULER - Ayah Cut Meyriska Pernah Jadi Pemain PSAP hingga Adik Hamili Kakak Kandung di Pidie
Baca juga: BERITA POPULER - Mahal Makan di Timor Leste, Temani Suami Nikah Lagi sampai Kisah Gagal Aborsi