Berita Aceh Singkil
2 Masjid, 1 Musalla di Aceh Singkil Terima Bantuan Dampak Corona dari Kemenag RI, Ini Jumlah Se-Aceh
Kedua masjid yang menerima bantuan masing-masing Rp 20 juta itu, yakni Masjid Nur Iman, Desa Takal Pasir dan Masjid Al-Huda, Desa Sukamakmur, Kecamata
Penulis: Dede Rosadi | Editor: Mursal Ismail
Kedua masjid yang menerima bantuan masing-masing Rp 20 juta itu, yakni Masjid Nur Iman, Desa Takal Pasir dan Masjid Al-Huda, Desa Sukamakmur, Kecamatan Singkil.
Laporan Dede Rosadi I Aceh Singkil
SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Dua masjid dan satu musalla di Kabupaten Aceh Singkil, terima bantuan operasional dampak Covid-19 atau Corona dari Kementerian Agama atau Kemenag RI.
Kedua masjid yang menerima bantuan masing-masing Rp 20 juta itu, yakni Masjid Nur Iman, Desa Takal Pasir dan Masjid Al-Huda, Desa Sukamakmur, Kecamatan Singkil.
Sedangkan musalla yang menerima bantuan Rp 10 juta itu, yakni Musalla Darul Falah Az-Zamzamiyah, Kecamatan Gunung Meriah.
Bantuan sebagai dampak pandemi Covid-19 ini berasal dari Kementerian Agama RI melalui Direktorat Jenderal Bimas Islam, yang diumumkan 14 Oktober 2021.
Kepala Seksi Bimas Islam Kementerian Agama Aceh Singkil, Hendra Sudirman, menyampaikan hal ini kepada Serambinews.com, Jumat (15/10/2021).
Baca juga: Kepada Dubes Arab Saudi, Pejabat Kemenag RI Sampaikan Kerinduan Rakyat Indonesia Berhaji dan Umrah
Menurutnya, penerima bantuan operasional dampak Covid-19 untuk masjid dan musalla ini sesuai Surat Keputusan Pejabat Pembuat Komitmen Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Dirjen Bimas Islam RI Nomor 370 dan 371 tentang Penetapan Daftar Penerima Bantuan Operasional Masjid dan Musalla dampak Covid-19.
"Keputusan itu diumumkan melalui website Dirjen Bimas Islam RI," kata Hendra Sudirman,
Hendra Sudirman, mengatakan penerima bantuan tersebut atas permohonan bantuan operasional masjid dan mushalla akibat dampak Covid-19 yang diajukan beberapa bulan lalu melalui link aplikasi pada Sistem Aplikasi Masjid.
"Alhamdulillah, setelah kami cek ternyata Aceh Singkil keluar untuk dua masjid dan satu musalla sebagai penerima bantuan tersebut dari total keseluruhan penerima 310 masjid dan 70 musalla," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama atau Kemenag Aceh Singkil, Saifuddin, menyampaikan terimakasih kepada Menteri Agama RI serta Dirjen Bimas Islam RI yang sudah mengalokasikan bantuan tersebut.
Baca juga: Kemenag RI: Persoalan Rumah Ibadah di Singkil Harus Tuntas dengan Musyawarah
Baca juga: Kunjungan Kerja ke Singkil, Kemenag RI Harap Masyarakat Lintas Agama Saling Menghormati
"Provinsi Aceh mendapatkan alokasi 6 masjid dan dua musalla. Dari jumlah itu Aceh Singkil mendapatkan alokasi bantuan untuk dua mesjid dan satu mushalla," ujarnya.
Ia berharap bantuan operasional tersebut dapat digunakan takmir dan pengurus masjid/musala untuk memenuhi keperluan penerapan protokol kesehatan dan percepatan penanganan Covid-19. (*)