Gubernur Rawat Lanjutan di RSUZA

Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar

Editor: hasyim
FOTO HUMAS DAN PROTOKOLER
Gubernur Aceh, Ir H Nova Iriansyah MT, tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Minggu (24/10/2021) pukul 16.00 WIB. Dari bandara, Gubernur langsung ke RSUZA Banda Aceh untuk menjalani perawatan lanjutan. Gubernur juga memanggil seluruh kepala dinas ke rumah sakit untuk mengikuti rapat membahas percepatan realisasi APBA 2021. 

Bahas Percepatan Realisasi APBA 2021

Sementara itu, berdasarkan keterangan tertulis yang diberikan Biro Humas dan Protokoler (Humpro) Setda Aceh, rapat yang berlangsung di Aula Rumah Sakit Umum dr Zainoel Abidin (RSUZA) Banda Aceh, Minggu (24/10/2021) malam itu membahas tentang percepatan realisasi APBA Tahun Anggaran 2021.

Rapat dipimpin oleh Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, dan diikuti oleh seluruh Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) dan Kepala Biro di Lingkungan Setda Aceh. Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, Taqwallah juga ikut dalam rapat tersebut.

Rapat diawali oleh paparan realisasi anggaran seluruh SKPA oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Aceh yang juga Ketua Percepatan dan Pengendalian Kegiatan (P2K), Teuku Ahmad Dadek.

Teuku Dadek mengatakan, para pimpinan SKPA terus melakukan upaya percepatan realisasi anggaran 2021, termasuk kegiatan otonomi khusus. "Berbagai langkah dilakukan untuk percepatan kegiatan dan tentu untuk mengejar target realisasi," kata Dadek.

Selain itu, kepada Gubernur Aceh, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Aceh (BPKA), Azhari, juga menyampaikan tentang progres persiapan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Aceh (APBA) Tahun Anggaran 2022.

Usai menerima laporan tersebut, Gubernur mengucapkan terima kasih kepada seluruh kepala SKPA yang telah bekerja keras mengejar target realisasi APBA 2021. Ia meminta agar kinerja yang baik dipertahankan dan meningkatkan hal yang belum sesuai dengan capaian.

Selain itu, Gubernur secara khusus juga menyampaikan Hari Dokter Nasional tahun 2021 yang diperingati secara nasional pada Minggu (24/10/2021) kemarin. Ia meminta para dokter untuk terus berdedikasi dan tetap semangat memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.

"Terima kasih atas dedikasi dokter dan paramedis di seluruh Aceh, utamanya mereka yang telah berjuang dalam penanganan dan penanggulangan Covid-19," ucap Nova.(yos)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved