Berita Lhokseumawe
Dandim Aceh Utara & Kapolres Lhokseumawe Pantau Kesediaan Minyak Goreng di Pasar
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memastikan stok minyak goreng (migor) di wilayah Kota Lhokseumawe aman.
Penulis: Saiful Bahri | Editor: Saifullah
Laporan Saiful Bahri I Lhokseumawwe
SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Dandim 0103/Aceh Utara, Letkol Arm Oke Kistiyanto, SAP bersama Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, SIK, MH, melakukan pengecekan harga dan ketersediaan minyak goreng (migor) di Pasar Inpres, swalayan, dan grosir dalam wilayah Kota Lokseumawe, Kamis (17/3/2022).
Turut hadir Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Muhamad Yusuf, SE, MSM, Kasi Intel Kejari Lhokseumawe, Miftahuddin, dan Kepala Dinas Perindagkop Lhokseumawe, M Rizal, SSos, MSi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memastikan stok minyak goreng (migor) di wilayah Kota Lhokseumawe aman.
Serta memastikan bahwa para pedagang untuk menjual minyak goreng sesuai harga eceran (HET) yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
“Pedagang sudah menjual sesuai harga yang ditentukan pemerintah, yaitu satu liter dijual Rp14.000. Itu sudah bagus,” kata Letkol Arm Oke di sela sela kegiatan pengecekan.
Lanjut Dandim, pengecekan harga sembako ini dilaksanakan agar nantinya jangan sampai ada yang bermain atau memonopoli harga barang yang sekarang ada di pasar-pasar Kota Lhokseumawe.
Baca juga: Jelang Ramadhan, Harga Tepung Terigu dan Gula Pasir Naik, Migor Curah Juga Ikutan Melonjak
Dandim 0103/Aut meminta kepada seluruh pejabat utama dan juga Danramil jajaran untuk memantau ketersediaan minyak goreng di pasar-pasar tradisional. Hal ini untuk memastikan stok aman dan harga sesuai.
"Khusus di wilayah Kodim 0103/Aut, ketersediaan minyak goreng sampai saat ini relatif aman,” pungkas Dandim Aceh Utara.(*)
