Internasional
Helikopter Black Hawk Jatuh di Afghanistan, Dua Anggota Taliban Tewas
Helikopter Black Hawk AS yang dikuasai Taliban jatuh di Afghanistan dalam sesi pelatihan pada akhir pekan ini.
SERAMBINEWS.COM, KABUL - Helikopter Black Hawk AS yang dikuasai Taliban jatuh di Afghanistan dalam sesi pelatihan pada akhir pekan ini.
Insiden itu terjadi pada Sabtu (10/9/2022) di kampus universitas pertahanan negara di ibu kota Kabul.
"Black Hawk jatuh karena masalah teknis selama latihan," kata Kementerian Pertahanan Afghanistan.
Dia menambahkan lima anggota awak terluka, seperti dilansir AFP, Senin (12/9/2022).
Ketika keluar dari negara itu tahun lalu, militer AS meninggalkan pesawat, kendaraan, senjata, dan perangkat keras lainnya senilai miliaran dolar AS.
Tetapi, banyak yang dikatakan tidak dapat dioperasikan.
Baca juga: Taliban Rayakan Ulang Tahun Pertama Penarikan Seluruh Pasukan Asing dari Afghanistan
Beberapa helikopter juga diterbangkan oleh mantan pasukan pemerintah Afghanistan ke negara-negara Asia Tengah sebelum Taliban mengambil kendali penuh atas negara itu.
Taliban telah berhasil memperbaiki beberapa pesawat.
Termasuk helikopter, yang diyakini sekarang diterbangkan oleh pilot dari bekas pasukan pemerintah.
Rezim memamerkan serangkaian peralatan selama parade militer pada 31 Agustus 2022.
Ketika mereka merayakan ulang tahun pertama kembalinya ke tampuk kekuasaan.(*)
Baca juga: Peringatan Satu Tahun Taliban Berkuasa, Mantan Presiden Ashraf Ghani Tidak Ingin Dipermalukan Lagi
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/seseorang-terlihat-digantung-di-bawah-helikopter-black-hawk.jpg)