Selebriti
Nikita Mirzani Segera Menikah dengan Antonio Dedola, Fitri Salhuteru Ungkap Persiapan Sang Sahabat
Fitri Salhuteru membeberkan persiapan sang sahabat, Nikita Mirzani yang berencana menikah dengan Antonio Dedola di tahun ini.
Menurut wanita 49 tahun itu, Nikita merupakan sosok yang akan baik-baik saja tinggal di mana pun asal nyaman.
"Kalau Niki orangnya kan asik-asik aja. Di manapun ia tinggal, selama dia diberikan kenyamanan," ujarnya.
Apalagi Antony terlihat bertanggung jawab terhadap Nikita dan ketiga anaknya.
"Atau dia (Antony) juga kan terlihat bertanggung jawab terhadap Niki dan anak-anaknya," terangnya.
Menurut Fitri, kali ini Nikita sudah menemukan belahan jiwanya dengan menjalin hubungan spesial bersama Antonio Dedola.
"Kali ini saya rasa, kali ini Niki memang menemukan belahan jiwanya yang tepat."
"Karena Antony begitu menyayangi anak-anak dan Niki. Semua disayang sama Antony," tuturnya.
Baca juga: Pacar Nikita Mirzani Disunat dan Mulai Hapalkan Surat Pendek dari Google
Nikita Mirzani Berencana Menikah dengan Antonio Dedola
Artis Nikita Mirzani mengungkapkan soal rencana pernikahannya dengan Antonio Dedola.
Nikita Mirzani tampaknya sebentar lagi akan melepas masa lajangnya.
Nikita Mirzani mengungkapkan soal sinyal pernikahannya dengan Antonio Dedola.
Pada tahun 2023 ini, Nikita Mirzani berencana akan bertemu dengan keluarga besar Antonio Dedola.
"Tahun ini insyaAllah kalau nggak ada halangan kita akan berangkat ke Spain untuk bertemu keluarga besarnya," ujar Nikita Mirzani dikutip dalam kanal YouTube Cumi cumi pada Sabtu (4/2/2023).
Selain itu, Nikita Mirzani mengaku mendapat dukungan dari keluarga Antonio Dedola.
Diketahui, saat ini Antonio Dedola sudah menjadi seorang mualaf.
Teuku Ryan Beri Sinyal Sudah Punya Pengganti Ria Ricis, Sosoknya Bukan Artis |
![]() |
---|
Bukan Olla Ramlan, Teuku Ryan Sudah Punya Pengganti Ria Ricis, Minta Doa Agar Bisa Segera Menikah |
![]() |
---|
Penyebab Tasya Farasya Gugat Cerai Ahmad Assegaf, Suaminya Diduga Gelapkan Dana Perusahaan |
![]() |
---|
Diusir saat Beri Bantuan, Aisar Khaled Dapat Penghargaan dari DPD Bali: Rencana Tuhan itu Hebat |
![]() |
---|
Teuku Ryan-Olla Ramlan Beri Penjelasan Soal Kedekatan Mereka |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.