Berita Sabang

Sekjen Kemendagri Puji Produk UMKM Lokal Sabang

Sekjen Kemendagri memuji produk UMKM masyarakat Sabang sekaligus berharap agar terus meningkatkan inovasi bagi produk-produk olahan masyarakat.

Penulis: Aulia Prasetya | Editor: Taufik Hidayat
Dok Humas
Bersama Pj Wali Kota Sabang Reza Fahlevi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Suhajar Diantoro, sambangi Sabang Marine Festival 2023, Sabtu (18/3/2023) sore. 

Laporan Aulia Prasetya | Sabang

SERAMBINEWS.COM, SABANG - Bersama Pj Wali Kota Sabang Reza Fahlevi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Suhajar Diantoro, sambangi Sabang Marine Festival 2023, Sabtu (18/3/2023) sore. 

Pada kesempatan tersebut, Sekjen Kemendagri mengunjungi dan memuji produk UMKM masyarakat Sabang sekaligus berharap agar terus meningkatkan inovasi bagi produk-produk olahannya.

"Produk UMKM di Kota Sabang saat ini sudah sangat bagus, kalau kita terus tingkatkan hasil olahannya, maka perekonomian masyarakat juga akan meningkat" kata Suhajar Diantoro.

Menurutnya, pengembangan sektor UMKM harus terus ditingkatkan. Sektor usaha ini harus mampu terus berinovasi mengembangkan bisnis, sekaligus menyesuaikan dengan era globalisasi dan meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM). 

Ia menjelaskan, pada bagian-bagian tertentu dimana olahannya sudah bagus, namun disisi lain masyarakat kekurangan modal dalam mengembangkan usahanya.

Maka, pemerintah daerahpun dapat mengalokasikan anggaran untuk membantu permodalan UMKM ini, tentunya dengan bunga yang murah dan rendah.(*)

Baca juga: Khanduri Laot Jadi Penutup Event Sabang Marine Festival 2023

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved