Selebriti
Raffi Ahmad Bantu Beasiswa untuk Anak Mendiang Sapri Pantun
Doly, adik Sapri Pantun, mengatakan, selama ini mendiang kakaknya adalah tulang punggung keluarga.
Doly, adik Sapri Pantun, mengatakan, selama ini mendiang kakaknya adalah tulang punggung keluarga.
SERAMBINEWS.COM - Artis Raffi Ahmad selain hidup bergelimang harta ia juga pemurah suka membantu.
Pelawak Sapri Pantun meninggal dunia karena sakit pada dua tahun lalu.
Doly, adik Sapri Pantun, mengatakan, selama ini mendiang kakaknya adalah tulang punggung keluarga.
Doly dan keluarganya harus mampu bertahan hidup sejak Sapri Pantun meninggal dunia.
"Harus bisa survive dan saya diberikan banyak pekerjaan sama teman-teman artis," kata Doly di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Selasa (12/9/2023).
Diantara artis yang membantu keluarga Sapri Pantun itu ada Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad memberikan beasiswa pendidikan untuk anak mendiang Sapri Pantun.
"Raffi Ahmad memberi beasiswa buat anak Bang Sapri dari SD sampai SMP," ucap Doly.
Sementara kebutuhan untuk membeli buku sekolah dan lainnya, lanjut Doly, dibiayai sendiri.
Sejak Sapri Pantun meninggal, keluarganya hidup jauh dari layak.
Istri mendiang Sapri bahkan sampai menjual mobil.
"Bang Sapri masih ada usaha soto, saya yang nerusin dan atur keuangan," kata Doly yang bersyukur usaha soto milik mendiang Sapri Pantun masih ramai pembeli.
"Insya Allah kami nggak sampai lapar, gimana caranya warung soto ini jangan sampai tutup karena peninggalan almarhum Bang Sapri," ujar Doly.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Raffi Ahmad Beri Beasiswa untuk Anak Mendiang Sapri Pantun, Keluarga Lanjutkan Usaha Warung Soto,
| Begini Cara Luna Maya Menjaga Kecantikan hingga Bagikan Prinsip Hidup |
|
|---|
| Benarkah Willie Salim Sudah Mualaf? Ustaz Derry Sulaiman Sebut Sudah Syahadat |
|
|---|
| Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun Penjara dan Rp 1 Miliar atas Kasus Pemerasan Reza Gladys |
|
|---|
| Begini Cerita Acha Septriasa Sempat Main Film 'Air Mata Mualaf' |
|
|---|
| Irish Bella dan Haldy Sabri Diisukan Lavender Marriage, Dari Mana Awal Mula Gosip? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/F20230531aya8.jpg)