Berita Simeulue
Meski Cuaca Tak Stabil, Stok Ikan di Simeulue Normal
Dari penuturan pedagang ikan, untuk harga ikan di Simeulue saat ini sedang turun menyusul cukupnya pasokan ikan, seperti ikan tongkol dan juga ikan...
Penulis: Sari Muliyasno | Editor: Nurul Hayati
Dari penuturan pedagang ikan, untuk harga ikan di Simeulue saat ini sedang turun menyusul cukupnya pasokan ikan, seperti ikan tongkol dan juga ikan bada karang.
Laporan Sari Muliyasno I Simeulue
SERAMBINEWS.COM, SINABANG - Pasokan ikan di pajak ikan Sinabang, Kabupaten Simeulue, saat ini cukup tersedia di tengah cuaca yang tidak stabil sejak beberapa pekan terakhir.
Pantauan Serambinews.com di lapangan, Rabu (6/12/2023), berbagai jenis ikan dijajakan di lapak pedagang ikan maupun penggalas ikan yang menjual ikan dengan sepeda motor.
Dari penuturan pedagang ikan, untuk harga ikan di Simeulue saat ini sedang turun menyusul cukupnya pasokan ikan, seperti ikan tongkol dan juga ikan bada karang.
"Kalau sebelumnya, ikan bada karang ini satu ember bisa sampai 150 ribu saat kurang pasokan ikan, sekarang 50 sampai 60 ribu saja. Kalau eceran 10 ribu saja sudah banyak dapat," ucap pedagang ikan saat dijumpai Serambinews.com.
Terkait dengan daya beli, konsumen bebas memilih ikan sesuai selera, lantaran harga jual ikan di Sinabang masih terjangkau saat ini.
Dengan Rp 10 ribu hingga Rp 20 ribu sudah bisa membawa ikan dari pasar.
Baca juga: Tragis! Remaja Aceh Barat Meninggal Kesetrum Saat Menjaring Ikan di Genangan Banjir
| Haji Uma dan DPRK Simeulue Tinjau Potensi Lokasi SPBN di Pelabuhan Perintis Perikanan Teluk Sinabang |
|
|---|
| Simeulue Defisit Anggaran Rp 32 M, Haji Uma Dorong Pemerintah Pusat Evaluasi Pemangkasan Dana TKD |
|
|---|
| Gempa M 5,2 Guncang Sinabang, Warga Simeulue Tetap Tenang Berkat Kearifan Lokal Smong |
|
|---|
| Aktivitas Subduksi Lempeng Jadi Pemicu Gempa M 5,2 Guncang Simeulue |
|
|---|
| Kebakaran Hebat di Simeulue Barat, 5 Rumah Ludes Terbakar di Desa Sembilan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.