Berita Aceh Barat Daya
Harga TBS Kembali Turun, Segini Harga di Abdya Sabtu 23 Desember 2023
Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di sejumlah perusahaan di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) kembali turun dari harga sebelumnya
Penulis: Taufik Zass | Editor: Muhammad Hadi
Laporan Taufik Zass | Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM, BLANGPIDIE - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di sejumlah perusahaan di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) kembali turun dari harga sebelumnya Rp 2010/Kg turun menjadi Rp 1.970/Kg.
"Harga pembelian TBS kelapa sawit di PT Samira untuk Sabtu 23 Desember 2023 Rp 1.970 / kg.
Beberapa harga yang lalu sempat naik di harga Rp 2.010/Kg," kata Ikhsan Jufri, salah seorang supplier TBS kelapa sawit di Abdya saat dikonfirmasi Serambi, Sabtu (23/12/2023).
Sebagaimana diketahui, Sabtu (16/12/2023) yang lalu harga tandan buang segar (TBS) kelapa sawit di laporkan naik dari harga sebelumnya Rp 1.960/Kg, menjadi Rp 2010/Kg.
Sementara harga sebelnya lagi Rp 2.000/Kg.
Baca juga: Harga Sawit di Simeulue Saat Ini, Petani: Naik Sedikit
"Sesuai informasi yang kami terima harga TBS di PT Samira untuk tanggal 13 Desember 2023 Rp 1.960/kg," terang Ikhsan Jufri waktu itu.
Sebelumnya pada tanggal 29 November 2023 juga dilaporkan turun dari harga harga sebelumnya Rp 2.050/Kg menjadi Rp 2000/Kg. Harga tersebut bertahan hingga Selasa (12/12/2023).
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, harga TBS Kelapa sawit di Abdya masih berfluktuatif atau turun naik. Padahal baru beberapa hari sebelumnya kenaikan, sudah turun lagi.
Abu Bakar, salah seorang petani kelapa sawit di Kecamatan Kuala Batee, Abdya sangat berharap peran pemerintah dalam mengawasi penggerakan harga pembelian TBS kelapa sawit.
Sehingga dengan demikian tidak ada celah bagi perusahaan untuk memainkan harga.(*)
Baca juga: Nenek 83 Tahun di Pidie Ketahuan Zina dengan Pria 40 Tahun, Diseret ke Balai Desa: Akui Sudah 2 Kali
| Peringati Hari Apoteker Sedunia 2025, IAI Abdya Ingatkan Soal Ancaman Kosmetik Ilegal |
|
|---|
| PLN ULP Blangpidie Batalkan Pemadaman Listrik 15 November 2025 |
|
|---|
| Harga Beras di Abdya Terus Alami Penurunan, Segini Harga Bahan Pokok Lainnya |
|
|---|
| Jamaluddin Idham Bantu Beasiswa dan Laptop untuk Adik Korban Pengeroyokan di Masjid Sibolga |
|
|---|
| Kabupaten Abdya Tuan Rumah MTQ Aceh 2027, KNPI: Bupati Safruddin Catat Sejarah Baru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Buah-sawit-segar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.