Berita Sabang
Update Jadwal Pelayaran KMP BRR dan Aceh Hebat 2 Per 27 November 2024, Berlayar Pagi & Sore Hari
Rute Sabang-Banda Aceh ini dilayani oleh dua kapal andalan, yaitu KMP Aceh Hebat 2 dan KMP BRR.
Penulis: Aulia Prasetya | Editor: Saifullah
Laporan Aulia Prasetya | Sabang
SERAMBINEWS.COM, SABANG – Bagi Anda yang berencana melakukan perjalanan dari Sabang ke Banda Aceh atau sebaliknya pada edisi Rabu, 27 November 2024, berikut adalah informasi terbaru mengenai jadwal dan tarif Kapal Ferry yang melayani rute tersebut.
Rute Sabang-Banda Aceh ini dilayani oleh dua kapal andalan, yaitu KMP Aceh Hebat 2 dan KMP BRR.
Kedua kapal ini merupakan jenis Kapal RoRo (Roll on/Roll off) yang tak hanya mengangkut penumpang, tetapi juga kendaraan bermotor.
Sehingga menjadi pilihan ideal bagi mereka yang membawa kendaraan pribadi.
Dengan kapasitas besar dan fasilitas yang memadai, kapal-kapal ini menawarkan perjalanan laut yang nyaman dengan waktu tempuh sekitar dua jam.
Kapal Ferry ini menjadi moda transportasi utama bagi masyarakat Sabang dan Banda Aceh yang ingin melakukan perjalanan dengan biaya lebih terjangkau, terutama bagi yang tidak terburu-buru.
Penyeberangan dengan Kapal Ferry juga memberikan pengalaman menyenangkan di tengah laut, lengkap dengan pemandangan indah perairan Selat Malaka.
Berikut ini jadwal keberangkatan dari Pelabuhan Balohan, Sabang ke Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh:
KMP BRR: Berangkat pukul 08.00 WIB
KMP Aceh Hebat 2 : Berangkat pukul 15:00 WIB
Jadwal keberangkatan dari Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh ke Pelabuhan Balohan, Sabang:
KMP Aceh Hebat 2: Berangkat pukul 08.00 WIB
KMP BRR: Berangkat pukul 15.00 WIB
Tarif tiket
KMP BRR
KMP Aceh Hebat 2
jadwal kapal lambat
tarif kapal lambat
Sabang
Serambi Indonesia
Serambinews.com
| Pramuka Sabang Gelar Kemsama 2025 di Anoi Itam, 230 Peserta Ikut Bangun Karakter & Peduli Lingkungan |
|
|---|
| TPA Lhok Batee Sabang Overload, DLHK Siapkan Skema Pengolahan Sampah Baru |
|
|---|
| Pemuda Bukan Sekadar Slogan, Dispora Sabang Siapkan Arah Baru Pemberdayaan Generasi Muda |
|
|---|
| Tim PKK Aceh Sambangi Jaboi, Wali Kota Sabang Apresiasi Semangat Kader PKK |
|
|---|
| Ini Jadwal dan Harga Tiket Kapal Cepat Sabang–Banda Aceh & Sebaliknya Besok, Jum'at 31 Oktober 2025 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.