Berita Langsa
Hujan Deras Tumbangkan Pohon Besar di Jalan TM Bahrum Langsa
"Pohon di Jalan TM Bahrum ini tumbang sekitar pukul 21.30 WIB bersamaan hujan lebat yang masih terjadi di daerah kita ini," sebut warga sekitar, Husni
Penulis: Zubir | Editor: Nurul Hayati
"Pohon di Jalan TM Bahrum ini tumbang sekitar pukul 21.30 WIB bersamaan hujan lebat yang masih terjadi di daerah kita ini," sebut warga sekitar, Husni.
Laporan Zubir | Langsa
SERAMBINEWS.COM, LANGSA - Hujan deras yang sempat mengguyur wilayah Kota Langsa pada Jumat (18/4/2025) malam, mengakibatkan sebatang pohon akasia besar tumbang di Jalan TM Bahrum.
Berdasarkan informasi diterima Serambinews.com, pohon jenis akasia berumur belasan tahun ini tumbang disaat hujan masih terjadi di daerah setempat malam itu.
"Pohon di Jalan TM Bahrum ini tumbang sekitar pukul 21.30 WIB bersamaan hujan lebat yang masih terjadi di daerah kita ini," sebut warga sekitar, Husni.
Dikatakannya, beruntung saat pohon besar tumbang menutupi badan jalan di Jalan TM Bahrum Gampong Paya Bujok Teungoh itu, tidak ada kendaraan yang melintas.
Pohon itu tumbang disebabkan hujan yang terus-menerus, sehingga mengakibatkan tanah di bagian akar pohon besar tersebut labil.
Beberapa saat kemudian, pihak BPBD setempat yang mendapatkan laporan kejadian ini langsung turun ke lokasi untuk membersihkan dahan pohon yang menutupi badan jalan.
Petugas memindahkan pohon ini dari jalan dengan cara dicincang menggunakan mesin chainshaw, agar jalan lintas utama ini kembali bisa dilewati kendaraan. (*)
Baca juga: Hujan tak Surutkan Semangat Peserta Jalan Santai, Bupati Ajak Bangun Aceh Singkil
| DLH Langsa Tambah 1 Excavator Long Arm dan 23 Betor Angkut Sampah, Dipeusijuek Wali Kota Jeffry |
|
|---|
| Wali Kota Langsa Peusijuek Beko dan Betor, Pemko Tambah Armada Sampah Baru |
|
|---|
| PSBL Langsa Krisis Dana Ikuti Liga 4 Musim Ini, Pengurus Harapkan Dukungan Penuh Wali Kota dan DPRK |
|
|---|
| FP Unsam Langsa Peringati Maulid, Ini Kata Dekan dan Nasihat Penceramah |
|
|---|
| Jangan Transaksi di Situs pdamlangsa.com, Perumda Air Minum Langsa Sebut Itu Website Palsu |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.