Laptop Chromebook di Aceh
31 Sekolah di Nagan Raya Terima Laptop Chromebook, Berikut Nama dan Jumlahnya
Menurutnya, keberadaan laptop tersebut sejauh ini masih terus digunakan di masing-masing sekolah penerima dan masih sangat....
Penulis: Rizwan | Editor: Eddy Fitriadi
Laporan Rizwan I Nagan Raya
SERAMBINEW.COM, SUKA MAKMUE - Kabupaten Nagan Raya menjadi salah satu daerah di Aceh yang mendapat laptop Chromebook dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.
Laptop Chromebook tersebut disalurkan saat dijabat Menteri Nadiem Makarim.
Nagan Raya mendapat alokasi 31 sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menegah Pertama (SMP) yang tunduk di bawah kemenangan Dinas Pendidikan Kabupaten Nagan Raya.
Kadis Pendidikan Nagan Raya, Zulkifli SPd dikonfirmasi Serambinews.com, Kamis (17/7/2025) menjelaskan, bahwa Kabupaten Nagan Raya merupakan salah satu daerah penerima manfaat dari laptop tersebut.
"Di Nagan Raya yang tunduk di bawah kewenangan Dinas Pendidikan kabupeten mendapat alokasi 31 sekolah," ujarnya.
Menurutnya, keberadaan laptop tersebut sejauh ini masih terus digunakan di masing-masing sekolah penerima dan masih sangat aktif terkait program tersebut.
"Termasuk saat ujian digunakan perangkat tersebut," ujarnya.
Dikatakan, bantuan tersebut diterima tahun 2021 dan tahun 2022 yang masing-masing sekolah mendapat 15 unit.
"Dari informasi kita terima dari sekolah bahwa perangkat ini masih sangat bagus di Nagan Raya," ungkapnya.
Sekolah penerima laptop Chromebook
* SDN Blang Bayu sebanyak 15 unit
* SDN 1 Jeuram sebanyak 15 unit
* SDIT Cut Nyak Dhien sebanyak 15 unit
* SDN Krueng Ukam II sebanyak 15 unit

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.