Berita Viral

Arti Trend S Line Garis Merah di Atas Kepala yang Lagi Viral di Media Sosial, Ini Asal-Usulnya

Trend tersebut menampilkan unggahan foto orang-orang dengan coretan garis merah melintang di atas kepala mereka. 

Penulis: Yeni Hardika | Editor: Muhammad Hadi
Wavve
SERIAL BARU- Serial drama Korea terbaru berjudul S Line. Drama tersebut mencuri perhatian publik karena menampilkan kisah unik hingga menjadi trend di media sosial yang disebut dengan trend S Line. (Wavve) 

Tokoh ini percaya bahwa tragedi dalam keluarganya berhubungan dengan kemampuannya melihat garis S, hingga akhirnya memilih mengurung diri.

Baca juga: Lagi Trend Konten Kesenjangan Sosial, Apakah Ada Makna Khusus Dibaliknya? Ini Kata Sosiolog

Sinopsip cerita drama S Line

S Line dibintangi oleh pemeran papan atas, seperti Lee Soo Hyuk (Ji Woo), Lee Da He (Gyu Jin), Arin Oh My Girl (Hyun Heup), dan Lee Eun Saem (Sun Ah).

Serrial drama ini dibuka dengan narasi Hyun-heup, seorang tokoh yang percaya bahwa tragedi telah menimpa keluarganya karena dia bisa melihat garis S.

Dia pun akhirnya memutuskan untuk mengurung diri di rumah.

Konflik cerita mulai berkembang ketika Hyun Heup menyaksikan insiden kekerasan yang diduga terkait dengan garis merah itu. 

Di saat yang sama, dia juga menemukan sebuah kacamata yang menyadari bahwa dengan benda tersebut, seseorang bisa melihat garis berwarna merah di atas kepala orang lain.

Di episode kedua, tokoh Sun Ah menemukan kacamata tersebut dan mengetahui kekuatannya.

Kemudian, tokoh lain bernama Sun Ah menemukan kacamata yang sama dan mulai melihat bagaimana garis merah tersebut saling menghubungkan teman-temannya di sekolah, termasuk para perundung.

Dia melihat garis merah yang saling terkoneksi di atas kepala teman-teman sekolah yang merundungnya. 

Drama S Line cukup menarik perhatian publik tidak hanya karena cerita yang unik dan sarat simbolisme, tetapi juga berkat akting para pemeran papan atas.

Drama ini juga mendapat apresiasi secara internasional.

Baca juga: Mengenal Korean Makeup, Trend yang Digemari Banyak Wanita

Sebelum resmi tayang, S Line sempat diputar perdana di ajang Cannes International Series Festival ke-8 awal tahun ini, bahkan meraih Penghargaan Musik Orisinal Terbaik, sebuah pencapaian bersejarah untuk drama Korea.

Klip adegan drama yang diunggah ke TikTok pun turut memicu popularitasnya.

Jutaan warganet menonton dan membagikan ulang cuplikan-cuplikan menegangkan dari serial ini.

Bahkan media hiburan internasional seperti Deadline menyebut S Line sebagai drama yang memadukan unsur seksualitas, kriminalitas, dan thriller dengan sangat kuat.

(Serambinews.com/Yeni Hardika)

BACA BERITA LAINNYA DI SINI

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved