Video
VIDEO - Eks Narapidana Teroris Jadi Narasumber Penguatan Wawasan Kebangsaan di Aceh Tamiang
Agus Salim menegaskan, supaya generasi ke depan tidak lagi terjerumus ke hal-hal yang tidak diinginkan. kegiatan ini menjadi langkah pencegahan.
Penulis: Rahmad Wiguna | Editor: m anshar
Laporan Rahmad Wiguna | Aceh Tamiang
SERAMBINEWS.COM, KUALASIMPANG - Kegiatan penguatan wawasan kebangsaan dan pencegahan radikalisme digelar oleh Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Aceh Tamiang di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), Rabu (30/7/2025).
Kegiatan yang diikuti oleh 70 orang peserta ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan mencegah penyebaran paham radikalisme di kalangan generasi muda.
Ketua panitia sekaligus Ketua Kwarcab Pramuka Aceh Tamiang, Agus Salim, mengatakan acara ini bertujuan untuk mendidik Penegak berperan menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia supaya terjaga seutuhnya.
Dalam kegiatan tersebut dihadirkan mantan GAM dan mantan narapidana teroris sebagai narasumber untuk membagikan pengalaman agar tidak diikuti generasi berikutnya.
Agus Salim menegaskan, supaya generasi ke depan tidak lagi terjerumus ke hal-hal yang tidak diinginkan. kegiatan ini menjadi langkah pencegahan.
Rahmad Shaleh Siregar, eks narapidana teroris yang menjadi narasumber mengungkapkan, dirinya menyampaikan pengalaman pribadi saat bergabung dengan organisasi terlarang Jamaah Islamiyah, mulai dari proses hingga penyesalan dan pemahaman atas kesalahan.
Ia berharap anak muda ke depan tidak mengalami hal yang sama dan bisa mengambil sikap yang tepat.
Rahmad Shaleh juga berharap, melalui wadah seperti ini, para eks napiter dapat diberi ruang lebih untuk berbagi pengalaman dalam rangka edukasi dan pencegahan.
Peserta kegiatan, Dista Tiara Irawan, mengaku kesan yang didapat sangat positif. ia mengatakan jadi bertambah ilmu, kagum dengan kisah narasumber, dan lebih memahami tentang bahaya terorisme dan radikalisme.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat ketahanan ideologi generasi muda dari pengaruh radikal serta menumbuhkan semangat kebangsaan menuju indonesia emas 2045. (mad)
Narator: Syita
Video Editor: Muhammad Anshar
| VIDEO - El Fasher Jatuh ke Tangan RSF, Ribuan Warga Sudan Berlarian Selamatkan Diri |
|
|---|
| VIDEO Lebanon Bakal Jadi Medan Perang, Israel Siapkan Serangan Baru ke Hizbullah |
|
|---|
| VIDEO Media Israel Yakin Tentara Indonesia Bisa Jaga Perdamaian di Gaza |
|
|---|
| VIDEO - Trump Tutup Pintu untuk Pers! Gedung Putih Kini Wilayah Terlarang bagi Media |
|
|---|
| VIDEO Dosa Genosida di Gaza Buat Ratusan Tentara Israel Sakit Mental |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.