Berita Abdya
Tim Teknis Perumdam Tirta Abdya Kebut Perbaikan Jaringan Pipa Bocor
"Meskipun dalam kondisi cuaca hujan, teman-teman tim teknis terus memberikan layanan terbaik kepada para pelanggan," ujar Riza.
Penulis: Masrian Mizani | Editor: Saifullah
Laporan Masrian Mizani I Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM, BLANGPIDIE - Tim Teknis Perusahaan Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Aceh Barat Daya (Abdya) terus mengebut perbaikan jaringan pipa di kawasan Gampong Durian Rampak, Kecamatan Susoh.
Perbaikan jaringan pipa ini sebagai upaya memberikan layanan terbaik kepada pelanggan yang menggunakan air bersih Perumdam Tirta Abdya.
"Meskipun dalam kondisi cuaca hujan, teman-teman tim teknis terus memberikan layanan terbaik kepada para pelanggan, tentu ini perlu kami berikan apresiasi," kata Plt Direktur Perumdam Tirta Abdya, SM Riza Ariffiandi kepada Serambinews.com, Jumat (1/8/2025).
Ia menyebutkan, layanan cepat dan sigap adalah modal utama bagi Perumdam Tirta Abdya untuk memberikan kepuasan bagi pelanggan.
"Kita selalu menyampaikan kepada tim agar selalu sigap dan siap saat ada aduan dari masyarakat,” ucap dia.
Baca juga: Akibat Musim Kemarau, Ketersediaan Air Baku Turun, Perumdam Tirta Abdya Imbau Pelanggan Lakukan Ini
“Sehingga layanan yang diberikan Perumdam benar-benar dirasakan oleh pelanggan," ujarnya.
Namun demikian, kata Riza, masih banyak ‘peer’ Perumdam Tirta Abdya ke depannya yang harus diselesaikan.
Ia meminta agar seluruh tim di Perumdam selalu bekerja maksimal.
"Peer kita masih banyak, kita jangan cepat puas dulu. Harus terus tetap melayani pelanggan dengan maksimal," pungkas Riza.(*)
Perumdam Tirta Abdya
pelayanan Perumdam Tirta Abdya
jaringan pipa PDAM
perbaikan jaringan pipa
Abdya
Serambi Indonesia
Serambinews.com
| Bantu Emak-emak Tercebur ke Saluran Irigasi, Kapolres Abdya Beri Penghargaan kepada Dua Bripda |
|
|---|
| IPA Babahrot Belum Berfungsi, KNPI Soroti Perumdam Tirta Abdya, Direktur: Insya Allah Tahun Depan |
|
|---|
| Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, Kapolres Abdya Berikan Penghargaan untuk Pemuda Guhang dan Kaye Aceh |
|
|---|
| Dandim 0107/Aceh Selatan Tutup Laga Penegak Tangguh Se-Kwartir Cabang Aceh Selatan 2025 |
|
|---|
| Berikan Jaminan Untuk Tenaga Kerja Rentan, Pemerintah Abdya Teken MoU dengan BPJS Ketenagakerjaan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.