Breaking News

Berita Langsa

PSBL Langsa Krisis Dana Ikuti Liga 4 Musim Ini, Pengurus Harapkan Dukungan Penuh Wali Kota dan DPRK

PSBL Langsa masuk dalam Grup D bersama PSAB Aceh Besar, Kuala Nanggroe FC, dan Kutaraja FC.

Penulis: Zubir | Editor: Mursal Ismail
Dokumen PSBL Langsa    
AUDIENSI DENGAN WALI KOTA - Ketum PSBL Langsa, Hasan Basri bersama sejumlah pengurus, saat laudiensi dengan Wali Kota Langsa Jeffry Sentana S Putra, di Pendopo Wali Kota Juli 2025.  

"Kita pengurus sebelumnya 7 Juli 2025 lalu, sudah melakukan audiensi dengan Wali Kota Langsa, Bapak Jeffry Sentana, dan pengurus PSBL mendapat sambutan baik dan dukungan penuh," paparnya.

Bahkan, sambung Hasan Basri, dalam pertemuan itu, Wali Kota menyampaikan komitmennya untuk mendukung program PSBL sesuai kemampuan Pemko Langsa.

"Beliau waktu itu juga mengharapkan khususnya dalam pembinaan pemain lebih melirik pemain muda asal Langsa sebagai aset masa depan sepak bola daerah ini," kata Hasan Basri mengutip pesan Wali Kota

Atas dukungan itu, Pengurus PSBL Langsa menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Wali Kota yang telah memberikan arahan strategis yang kini mulai ditindaklanjuti oleh pengurus klub.

Pihaknya mengharapkan dukungan penuh dari Wali Kota, Ketua dan Anggota DPRK dan seluruh masyarakat, agar PSBL dapat mengikuti kompetisi Liga 4 PSSI 2025/2026 dengan lancar.

Baca juga: Genggam Tiket Semifinal Liga 4 Zona Aceh, Pemain PSBL Langsa Diguyur Bonus Rp 10 Juta

"Kita diketahui bahwa sepak bola merupakan salah satu olah raga favorit masyarakat Langsa, terlebih lebih klub PSBL pernah bermain di Liga Devisi Utama, Liga 1 dan Liga 2 serta Liga 3," pungkas mantan kiper PSBL era 80-an dan eks kiper junior Persiraja Banda Aceh ini. (*)

 

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved