Harga Emas
Harga Emas di Banda Aceh Hari Ini Berguncang Anjlok, 12 November 2025 Dijual Turun Segini Per Mayam
Turunnya harga emas di Banda Aceh kali ini disebut dipicu oleh pergerakan harga emas dunia yang masih diliputi ketidakpastian.
Penulis: Agus Ramadhan | Editor: Nurul Hayati
Harga Emas di Banda Aceh Hari Ini Berguncang Anjlok, 12 November 2025 Dijual Turun Segini Per Mayam
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Harga Emas per mayam di Banda Aceh hari ini, Rabu (12/11/2025) berguncang anjlok atau turun dari perdagangan sebelumnya.
Berdasarkan catatan informasi diperoleh Serambinews.com, harga emas di Banda Aceh hari ini anjlok Rp30.000 per mayam, menjadi Rp7.170.000 per mayam.
Pada hari sebelumnya, Selasa (11/11/2025) harga emas di Banda Aceh dijual Rp 7.200.000 per mayam.
Turunnya harga emas di Banda Aceh kali ini disebut dipicu oleh pergerakan harga emas dunia yang masih diliputi ketidakpastian.
Harga emas global bergerak dalam jalur stabil, sementara harga emas nasional (Antam) justru sedikit menguat.
Baca juga: Harga Emas Hari Ini di Lhokseumawe Turun Rp 21 Ribu/Mayam, Berikut Rincian Harganya
Labilnya harga emas dunia disebut terkait dengan prospek segera berakhirnya penutupan sebagian pemerintahan Amerika Serikat (AS) dan data ketenagakerjaan yang melemah.
Penutupan pemerintahan AS yang telah berlangsung 42 hari diperkirakan akan segera berakhir setelah Senat meloloskan langkah pendanaan sementara.
Namun, pembukaan kembali pemerintahan masih menunggu keputusan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) AS, yang dikuasai Partai Republik.
Meski hari ini turun, harga emas secara tahunan masih berada di jalur positif.
Sepanjang tahun 2025, harga emas global telah naik lebih dari 55 persen, didorong antara lain oleh peningkatan pembelian oleh bank-bank sentral dunia serta ketegangan ekonomi global.
Harga emas di Banda Aceh diperkirakan akan kembali menguat jika kondisi kondisi ekonomi dan keuagan global dilanda ketidakpastian.
Informasi dari Toko Emas Al-Fath di Pasar Ulee Kareng, Banda Aceh, menyebutkan, harga emas hari ini dijual turun 30.000, menjadi Rp 7.170.000 per mayam.
Harga emas tersebut belum termasuk ongkos pembuatan.
Adapun ongkos pembuatan berkisar Rp 100 Ribu hingga Rp 150 ribu, atau tergantung kerumitannya.
harga emas
harga emas per mayam
harga emas di Banda Aceh
harga emas per mayam hari ini
harga emas hari ini per mayam
emas per mayam
per mayam
Harga Per Mayam
Banda Aceh
| Update Harga Emas Hari Ini di Banda Aceh, 12 November 2025 Naik atau Turun? |
|
|---|
| Pergerakan Harga Emas Pegadaian Hari Ini 12 November 2025: Galeri24 dan UBS Semakin Menguat |
|
|---|
| Harga Emas Dunia 'Meledak'! Sentuh Level Tertinggi dalam 3 Minggu Usai Pemerintahan AS Dibuka Lagi |
|
|---|
| Harga Emas di Wilayah Aceh Kompak Melonjak Tajam! 11 November 2025, Langsa Catat Kenaikan Tertinggi |
|
|---|
| Harga Emas di Banda Aceh Naik 'Gila-Gilaan'! Melonjak Rp 190 Ribu per Mayam, Edisi 11 November 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/update-harga-emas-hari-ini_harga-emas-antam_harga-emas-batangan_rincian-harga-emas-hari-ini.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.