Lowongan Kerja

Satu Perusahaan Buka 9 Lowongan Kerja di Aceh, Hanya Cantumkan PO Box, Begini Cara Bikin Lamarannya

Ada beberapa alasan umum kenapa lowongan pekerjaan dari perusahaan nasional tidak mencantumkan nama perusahaan dan hanya memakai PO BOX.

Penulis: Agus Ramadhan | Editor: Zaenal
Capture Serambinews.com
Sebuah perusahaan yang tidak menyebutkan jenis usahanya, membuka lowongan di Aceh. Lowongan kerja ini sudah dipublikasi di akun Instagram Serambinews pada, Kamis (20/11/2025) sore, dan akan dipublikasikan di halaman 1 Harian Serambi Indonesia pada, Jumat-Sabtu (21-22/11/2025), dan Senin (24/11/2025). 

Ringkasan Berita:Sebuah perusahaan anonim membuka 9 posisi kerja di Aceh
Lowongan dipublikasikan di Instagram Serambinews (20/11/2025) dan akan tayang di Harian Serambi Indonesia selama 3 hari (21–22 & 24/11/2025).
Lamaran dikirim ke PO BOX 100 Banda Aceh 23000.
Penjelasan kenapa perusahaan ini hanya menggunakan PO Box
Cara membuat dan mengirimkan lamaran
Tips penting dalam membuat lamaran kerja

 

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Sebuah perusahaan yang tidak menyebutkan jenis usahanya, membuka lowongan di Aceh. 

Lowongan kerja ini sudah dipublikasi di akun Instagram Serambinews pada, Kamis (20/11/2025) sore.

Informasi diperoleh dari bagian iklan Harian Serambi Indonesia, lowongan kerja ini juga akan dipublikasikan di halaman 1 Harian Serambi Indonesia, selama 3 hari, yaitu Jumat dan Sabtu (21-22/11/2025), dan Senin (24/11/2025).

Berdasarkan iklan yang dipublikasikan di IG Serambinews hari ini, perusahaan dimaksud merekrut tenaga kerja untuk 9 posisi:

1.    Finance Staf

2.    Administration Staf

3.    HSE (Health, Safety, and Environment)

4.    Operator Reach Stacker

5.    Operator Crane

6.    Operator Forklift

7.    Driver Trailer 

8.    Mechanic

9.    Rigger

Namun, tidak disebutkan berapa orang yang dibutuhkan untuk masing-masing posisi tersebut. 

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved