SMPN 3 Ulim Numpang di PAUD
Proses belajar-mengajar para siswa SMPN 3 Ulim, Pidie Jaya, terpaksa menumpang pada gedung pendidikan anak usia dini (PAUD)
MEUREUDU-Proses belajar-mengajar para siswa SMPN 3 Ulim, Pidie Jaya, terpaksa menumpang pada gedung pendidikan anak usia dini (PAUD). Lembaga pendidikan formal yang mangkal di Gampong Blang, kini baru ada murid kelas satu sebanyak delapan orang. Dijadwalkan, mulai Januari 2017 mendatang mereka akan dipindahkan ke gedung baru.
SMPN 3 Ulim yang kini menjelang rampung di atas perbukitan Gampong Blang Cari berjarak sekitar 10 kilometer dari jalan nasional. Pembangunan SMPN 3 bersumber dana APBN TA 2016 senilai Rp 2 miliar, ditangani secara swakelola.
Fasilitas yang dibangun, antara lain tiga ruang kelas belajar (RKB), satu perpustakaan, satu bangunan untuk ruang UKS, OSIS dan Pramuka, satu bangunan untuk kantor kepala sekolah/dewan guru, satu buah musalla, serta satu unit toilet atau WC.6
Kadisdik Pijay Saiful MPD yang dikonfirmasi Serambi mengatakan, diharapkan akhir Desember 2016 ini bangunan tersebut rampung. Alasannya karena sekolah itu langsung berstatus negeri, karena sebutannya “Unit Sekolah Baru” atau USB.
Kehadiran SMP di sana adalah atas usulan masyarakat setempat, beberapa tahun lalu. Sebab, untuk menjangkau ke SMPN 1 atau SMPN 2 Ulim, bahkan SMPN 1 dan SMPN 2 Bandardua letaknya berjauhan.(ag)