Berita Aceh Selatan
Nelayan Minta Perluasan Kolam Dermaga Lhok Pawoh di Aceh Selatan
Jumlah boat nelayan yang memanfaatkan kolam dermaga tersebut saat ini berjumlah 18 unit, sedangkan muatan kolam dermaga tersebut hanya muat 12 unit.
Penulis: Taufik Zass | Editor: Taufik Hidayat
Laporan Taufik Zass | Aceh Selatan
SERAMBINEWS.COM, TAPAKTUAN - Sebagian boat ukuran 28-59 GT milik Nelayan Gampong Lhok Pawoh, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Selatan, terpaksa ditambatkan di luar lokasi Kolam Dermaga.
Pasalnya, kolam dermaga yang dibangun tahun 2014 ini tidak mampu menampung seluruh boat nelayan setempat.
"Jumlah boat nelayan ukuran 28-59 GT semakin bertambah, sehingga kolam dermaga ini tidak mampu lagi menampung boat-boat nelayan di sini. Karenanya kami sangat berharap kepada Pemerintah untuk membantu perluasan kolam dermaga TPI Lhok Pawoh ini," kata Panglima Laot Lhok Pawoh, Muhajar, Jumat (16/8/2019).
Dikatakannya, jumlah boat nelayan yang memanfaatkan kolam dermaga tersebut saat ini berjumlah 18 unit, sedangkan muatan kolam dermaga tersebut hanya muat 12 unit boat.
"Kemudian pintu dermaga saat musim barat, sangat sulit dimasuki boat karena terlalu sempit," ungkapnya.
Selain persoalan tersebut, kendala yang dihadapi Nelayan Lhok Pawoh yakni tidak tersedianya lampu penerang pelabuhan. Sehingga saat bongkat muat ikan, nelayan terpaksa mencari alat penerang lainnya.
"Kondisi ini sudah pernah kami laporkan Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Selatan, namun hingga kini belum ada tindak lanjut," ungkapnya.
Pantauan Serambinews.com, sebagian kapal nelayan Lhok Pawoh terpaksa disandarkan di luar lokasi kolam labuh.
Sedangkan di lokasi kolam labuh tampak berdesakan puluhan boat ikan ukuran besar.(*)
Baca: Vonis Irwandi Kado Hitam di Hari Damai
Baca: Polres Abdya Ringkus Dua Pelaku Curanmor, Begini Kronologi Penangkapannya
Baca: Polisi Diminta Usut Isu Dendeng Babi
Baca: PT Perta Arun Gas Kerja Sama Bidang SDM dengan Unsyiah dan Unimal, Plt Gubernur Sambut Baik
Baca: Walhi Aceh: 13 Kecamatan di Aceh Utara Terancam Krisis Air, Dampak dari Penebangan 168 Ha Hutan
Baca: Azhari Cagee Lapor ke Polda Mengaku Dipukul Aparat
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/lhokpawohh.jpg)