Berita Banda Aceh
Wali Nanggroe Cerita Penyelesaian Konflik Aceh di Depan Panglima AD Thailand dan Kasad
Panglima Angkatan Darat Kerajaan Thailand (Panglima Royal Thailand Army/RTA), General Apirat Kongsompong ke Aceh
“Bagaimana konflik Aceh bisa diselesaikan dengan adanya tawar menawar antara GAM dengan RI. Apa yang bisa kita terima dari RI dan apa yang bisa kita berikan sebaliknya kepada RI, serta apa yang tidak bisa kita berikan,” kata Malik.
• VIDEO - Iran Izinkan Kanada Ungkap Kotak Hitam Pesawat Ukraine International Airlines
Wali Nanggroe menyatakan bahwa perundingan GAM dengan RI sudah tercantum dalam MoU Helsinki, dan diturunkan ke dalam UUPA.
“Dan ini sebenarnya suatu proses bagus dipelajari oleh negara seperti Thailand, karena mereka juga mempunyai masalah independent movement di Thailand Selatan yang belum selesai-selesai hingga sekarang,” kata Wali Nanggroe.
Dalam proses menuju perdamaian, pemerintah kata Wali Nanggroe, tentu saja harus bertindak sebagai regulator sekaligus menjamin keadilan dan kesejahteraan rakyatnya.
Dengan demikian, lanjutnya, perdamaian dapat senantiasa terpelihara, sebab tidak ada alasan rakyat untuk bertikai apabila tatanan kehidupan yang adil terjaga.
“Dan ada masukan-masukan lain yang bisa kita berikan dalam pertemuan khusus ke depannya mungkin. Karena masalah mereka (konflik di Thailand Selatan) memang kompleks sekali," ujar Wali.
Wali Nanggroe menambahkan, sampai saat ini dirinya masih terus didatangi oleh delegasi negara-negara yang memilik masalah konflik bersenjata.
Ia misalnnya menyebut nama negara Columbia, Afganistan, Myanmar, Philipina dan banyak negara-negara lainnya.
• VIDEO - Pertemuan Kasad Andika Perkasa dan Panglima Angkatan Darat Kerajaan Thailand di Aceh
Dalam keterangan resmi Dinas Penerangan Angkatan Darat (Dispenad), agenda kunjungan Panglima RTA selama satu hari ke Kodam IM dalam rangka membahas kesuksesan penanggulangan konflik di Provinsi Aceh.
Kemudian melakukan penandatanganan 4th Implementing Arrangement, kelanjutan kerja sama antara TNI AD dengan Angkatan Darat Kerajaan Thailand, periode 2020-2023 oleh Kasad bersama Panglima RTA.
Kunjungan Panglima RTA yang menggunakan penerbangan militer Thailand, antara lain didampingi Kepala Staf RTA General Teerawat Boonyawat, Danjen 4th Army Area RTA Letjen Pornsak Poolsawat, Danjen Kopassus RTA Letjen Phumipa Chansawang, Dirjen Direktorat Intelijen RTA Letjen Chairat Changkaew serta para pejabat RTA lainnya. (*)
Berita Banda Aceh
Wali Nanggroe Aceh Malik Mahmud Al Haytar
Kasad Andika Perkasa Berkunjung ke Aceh
General Apirat Kongsompong
Lulusan SLB-B YPAC Banda Aceh Bekerja Mandiri |
![]() |
---|
Tim Kanwil Kemenkumham Aceh Sidak Rutan Kelas IIB Banda Aceh |
![]() |
---|
UIN Ar-Raniry Banda Aceh Luluskan Sembilan Doktor dan 111 Magister |
![]() |
---|
Lapak Jualan di Lantai Dua Pasar Peunayong Banda Aceh Terbakar, Sering Dijadikan Tempat Anak Punk |
![]() |
---|
Guru MAN Model Terpilih Jadi Tim Penyusun Asesmen Kompetensi Siswa Indonesia |
![]() |
---|