Berita Bireuen
Warga Bireuen yang belum Ada KTP-El Silahkan ke SMA Sukma, Disdukcapil Buka Layanan Prima
Disdukcapil Bireuen akan melayani cetak KTP bagi masyarakat yang masih menggunakan Surat Keterangan (Suket), belum mencetak KTP, dan perekaman pemula.
Penulis: Yusmandin Idris | Editor: Nurul Hayati
Disdukcapil Bireuen akan melayani cetak KTP bagi masyarakat yang masih menggunakan Surat Keterangan (Suket), belum mencetak KTP, dan perekaman pemula.
Laporan Yusmandin Idris I Bireuen
SERAMBINEWS.COM, BIREUEN - Bagi warga Bireuen yang belum memiliki KTP elektronik atau sudah mengantongi Surat keterangan pengganti KTP dan keperluan adminduk lainnya, bisa langsung ke SMA Sukma Cot Keutapang, Jeumpa Bireuen pada Kamis (20/02/2020).
Hal ini karena Disdukcapil membuka layanan prima di sekolah tersebut.
Informasi itu disampaikan Kadisdukcapil Bireuen, Ir M Jafar MM kepada Serambinews.com, Kamis (19/02/2020).
Dikatakan, pengumuman sudah disebarkan ke masing-masing Kecataman.
Agar masyarakat mengetahui dan dapat ke SMA Sukma untuk cetak KTP.
Ada pun isi pengumuman resmi dari Disdukcapil Bireuen diinformasikan kepada seluruh masyarakat Bireuen khususnya, Dinas Registrasi Kependudukan Aceh bekerja sama dengan Disdukcapil Bireuen akan melayani cetak KTP bagi masyarakat yang masih menggunakan Surat Keterangan (Suket), belum mencetak KTP, dan perekaman pemula.
• Penunjukkan Ketua Dewan Pengawas BMK di Pijay Dipersoalkan, Ini Desakan Dewan dan Jawaban Abon Musri
Syaratnya, lengkapi dokumen kependudukan anda dan segera hadir pada Kamis, 20 Februari 2020
mulai pukul 10.00 WIB -selesai, tempat Sukma Bangsa Bireuen, dan tidak boleh diwakili.
Kadisdukcapil menambahkan, perekaman KTP el diutamakan bagi yang pertama kali dapat KTP atau memasuki umur 17 tahun.
Syarat rekam KTP bagi pemula adalah fotocopy KK, kemudian bagi yang sudah melakukan perekaman dapat membawa surat keterangan saja.
Disebutkan, berdasarkan data di Disdukcapil sekitar 3.000 warga Bireuen saat ini mengantongi surat keterangan pengganti KTP.
• Total Dana Desa bagi 68 Gampong di Lhokseumawe Rp 61 Miliar, Ini Tahapan Pencairannya
Sementara itu, masih ada sebanyak 17.000 warga Bireuen belum merekam untuk pembuatan KTP elektronik.
Disdukcapil Bireuen dengan perangkatnya serta perangkat tambahan untuk melayani warga, sudah memasangnya di beberapa ruangan di SMA Sukma.
Pelayanan dibuka mulai Rabu sampai Kamis (20-21/2/2020).
Diharapkan, bagi masyarakat yang belum mengantongi KTP serta mengantongi Surat keterangan pengganti KTP dapat dicetak di SMA Sukma.
Karena Disdukcapil sudah memboyong perangkat ke sana, dalam rangka kenduri kebangsaan sekolah tersebut. (*)
• Cina akan Bakar Uang Berisiko Tinggi Virus Corona, yang Sudah Ditarik $600 juta atau Rp 8,2 T
