Update Corona di Aceh Tenggara
Ratusan ASN Aceh Tenggara Dites Swab Selasa Besok, Begini Penjelasan Direktur RSUD Sahudin Kutacane
Tes yang fokuskan bagi ASN di jajaran Setdakab dan Disperindag itu guna mencegah penyebaran virus corona di Aceh Tenggara.
Penulis: Asnawi Luwi | Editor: Saifullah
Laporan Asnawi Luwi | Aceh Tenggara
SERAMBINEWS.COM, KUTACANE - Direktur RSUD Sahudin Kutacane, dr Bukhari Pinim Sp.OG mengatakan, ratusan aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkab Aceh Tenggara akan dites swab, Selasa (15/9/2020) besok.
Tes yang fokuskan bagi ASN di jajaran Setdakab dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) itu guna mencegah penyebaran virus corona di Aceh Tenggara (Agara).
Test swab PCR Covid-19 itu dilakukan karena para ASN ini diduga ada kontak erat dengan Sekda Aceh Tenggara, MHD Ridwan SE MSi, Kadisperindag Agara, Ramisin yang terkonfirmasi positif corona.
Kedua pejabat itu bersama 16 warga Aceh Tenggara lainnya dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil swab PCR Covid-19 yang dikeluarkan Lab FK Unsyiah dan Balitbangkes Aceh, Minggu (13/9/2020) kemarin.
"Ada 1.000 stok alat test swab PCR Covid-19 tersedia di Dinas Kesehatan Aceh Tenggara. Ini akan digunakan untuk yang ada kontak dengan pasien positif Covid-19," ujar dr Bukhari Sp.OG kepada Serambinews.com, Senin (14/9/2020).
• Ratusan PNS Ditracing, Sempat Kontak dengan Sekda dan Kadisperindag Aceh Tenggara
• Petugas Tracing Orang Diduga Pernah Kontak dengan Sekda, Kadisperindag Aceh Tenggara dan 16 Lainnya
• BREAKING NEWS - Sekda dan Kadisperindag Aceh Tenggara Positif Covid-19
Menurut Bukhari Pinim, mulai Selasa besok, pihaknya akan melakukan tracing kepada ASN yang ada kontak langsung dengan kedua pejabat yang kini menjadi pasien positif Covid-19.
"Ini harus secepatnya dilakukan test swab PCR Covid-19 secara massal untuk memutus rantai penyebaran virus corona di pedesaan di Aceh Tenggara," ucap Bukhari yang juga anggota Satgas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Aceh Tenggara.
Seperti diberitakan sebelumnya, Sekda Aceh Tenggara, Muhammad Ridwan SE MSi dan Kadisperindag Agara, Ramisin, serta 16 warga lainnya, dinyatakan positif Covid-19, Minggu (13/9/2020) kemarin.
"Hasil test swab PCR Covid-19 di Balitbangkes Aceh telah keluar siang tadi, di mana sebanyak 18 orang positif Covid-19 di Aceh Tenggara,” beber Kepala Sekretariat Markas Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Aceh Tenggara, Mohd Asbi ST MM kepada Serambinews.com, Minggu (13/9/2020).
“Dua yang terkonfirmasi positif Covid1-9 ini adalah,Sekda Aceh Tenggara, Muhammad Ridwan SE MSi dan Kadisdisperindag Aceh Tenggara, Ramisin,” imbuhnya.
• Aceh Jaya Zona Merah, Tes SKB Peserta CPNS Besok Lusa Tetap, Prokes Ketat, Ruang Isolasi Disiapkan
• Hari Pertama Seleksi, Lima Peserta Dipastikan Gugur karena tak Ikut SKB CPNS Kemenag Aceh
• Satu Bidan Positif Covid-19, Puskesmas Kota Sigli Tetap Buka, Begini Respons Kepala Dinkes Pidie
Menurut Mohd Asbi, sejak wabah corona melanda Kabupaten Aceh Tenggara, sudah ada 25 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Bahkan, ungkap dia, ada yang meninggal dunia, meski ada juga telah sembuh.
Untuk itu, imbaunya, masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan terhadap transmisi lokal Covid-19 di Kabupaten Aceh Tenggara.
“Harus selalu menerapkan protokol kesehatan, jaga jarak fisik, jarak sosial, dan memakai masker ketika keluar rumah, serta mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer,” pungkasnya.(*)
