Direktur RSUD Sahudin Kutacane Mundur

Sedih Direktur Mundur, Puluhan Pegawai RSUD Kutacane ‘Serbu’ Rumah Bupati, Tujuannya Bikin Haru

Rupanya kedatangan pegawai RSUD tersebut terkait rencana pengunduran diri Direktur RSUD Sahudin Kutacane, dr Bukhari, SpOG.

Penulis: Asnawi Luwi | Editor: Saifullah
For Serambinews.com
Puluhan pegawai RSUD Sahudin Kutacane mendatangi rumah Bupati Aceh Tenggara, Raidin Pinim MAP terkait pengunduran diri Direktur RSUD Sahudin Kutacane, dr Bukhari SpOG, Selasa (10/11/2020). 

Laporan Asnawi Luwi | Aceh Tenggara

SERAMBINEWS.COM, KUTACANE - Puluhan pegawai RSUD Sahudin Kutacane ‘menyerbu’ rumah Bupati Aceh Tenggara, Selasa (10/11/2020).

Kedatangan para pegawai RSUD Sahudin Kutacane tersebut disambut langsung Bupati Aceh Tenggara, Drs Raidin Pinim MAP.

Rupanya kedatangan pegawai RSUD tersebut terkait rencana pengunduran diri Direktur RSUD Sahudin Kutacane, dr Bukhari, SpOG.

"Kami minta jangan ditanggapi surat pengunduran diri Direktur RSUD Sahudin Kutacane. Kami sudah nyaman sejak kepemimpinan dr Bukhari dan saat ini RSUD Sahudin Kutacane juga dalam proses akreditasi," ujar salah seorang pegawai mewakili rekan-rekannya kepada Bupati Raidin Pinim MAP.

Menanggapi hal itu, Bupati Aceh Tenggara, Raidin Pinim MAP di hadapan wartawan dan pegawai RSUD Sahudin Kutacane mengatakan, surat pengunduran dr Bukhari belum sampai kepada dirinya.

Baca juga: BREAKING NEWS - Direktur RSUD Sahudin Kutacane Mundur Tiba-tiba, Penyebabnya Bikin Syok

Baca juga: Sekda Sudah Terima Surat Pengunduran Direktur RSUD Sahudin Kutacane, Begini Penjelasan Asisten III

Baca juga: VIDEO Laksamana Malahayati Pahlawan Indonesia Alumni Militer Binaan Sultan Selim II Turki Utsmaniyah

Namun begitu, menurut Bupati, surat pengunduran diri Direktur RSUD Sahudin Kutacane tersebut telah diterima oleh Sekda Aceh Tenggara.

“Bujuk saja Direktur RSUD Sahudin Kutacane untuk masuk kantor seperti biasanya. Tidak ada niat untuk memberhentikan dia, apalagi dia adalah adik kandung saya,” ucap Bupati.

Arahan Bupati Raidin Pinim itu ternyata sudah dilakukan para pegawai RSUD Sahudin Kutacane. "Kita sudah jemput Direktur RSUD Sahudin Kutacane dan sekarang beliau sudah masuk kantor,” beber dr Sayuti, Kabid Penunjang Medis RSUD Sahudin Kutacane.
.
“Saat menjemput, kita mengancam kalau Direktur RSUD Sahudin Kutacane tidak mau ikut dengan kita, maka kami akan mogok kerja dan akhirnya beliau ikut bersama kita," ungkap dr Sayuti.

Seperti diketahui, Direktur RSUD Sahudin Kutacane, dr Bukhari, SpOG sudah dua tahun lebih memimpin rumah sakit daerah itu sejak dilantik menjadi direktur pada tanggal 12 Januari 2018.

Baca juga: Per 10 November 2020, 23 Warga Lhokseumawe yang Suspek Covid-19 Masih dalam Pemantauan

Baca juga: Update Corona Hari Ini, Kasus Positif Covid-19 di Lhokseumawe Bertambah Tiga Orang

Baca juga: Bahas Cawagub Aceh, PNA akan Konsultasi dengan Irwandi Yusuf, Tiyong Klaim tak Ada Lagi Dualisme

Selama dia menjabat, berbagai terobosan telah banyak dilakukan untuk memajukan dan membenahi pelayanan di RSUD Sahudin Kutacane, khususnya dalam memudahkan pelayanan kepada masyarakat.

Keberhasilan dr Bukhari, SpOG dalam memimpin RSUD Sahudin Kutacane telah dirasakan oleh masyarakat yang berobat ke rumah sakit pelat merah tersebut.

Di antaranya adalah, pelayanan berobat masyarakat dipermudah dan mengratiskan berobat di RSUD Sahudin Kutacane.

Selain itu, dr Bukhari, SpOG juga ikut membenahi fasilitas pelayanan di RSUD Sahudin dan menyediakan pola makan sehat bagi pasien, serta membenahi pedagang di lingkungan rumah sakit, plus upaya-upaya lainnya.

"Prinsip saya, mudahkan urusan masyarakat. Dokter itu memang diciptakan seperti itu, dilarang mempersulit urusan masyarakat, apalagi menyangkut pelayanan kesehatan di RSUD Sahudin Kutacane," ujar dr Bukhari, SpOG kepada Serambinews.com, Senin (9/11/2020).

Baca juga: Hari Pahlawan di Abdya Diperingati Secara Khidmat

Baca juga: Minat Jadi Prajurit TNI Angkatan Udara? Catat Waktu Pendaftaran dan Persyaratannya

Baca juga: BPBK akan Tangani Jalan Amblas Dengan Karung Pasir

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved