Berita Bener Meriah

Pustaka SMA 3 Timang Gajah Koleksi Buku "Sepiring Mie Aceh Secangkir Kopi Gayo Bertalam Giok Nagan"

Perpustakaan SMA Negeri 3 Timbang Gajah, Bener Meriah, koleksi buku puisi "Sepiring Mie Aceh Secangkir Kopi Gayo Bertalam Giok Nagan..

Penulis: Fikar W Eda | Editor: Jalimin
For Serambinews.com
Surya Alhuda saat menyerahkan buku "Sepiring Mie Aceh Secangkir Kopi Gayo Bertalam Giok Nagan." 

Laporan Fikar W Eda | Bener Meriah

SERAMBINEWS.COM, REDELONG - Perpustakaan SMA Negeri 3 Timbang Gajah, Bener Meriah, koleksi buku puisi "Sepiring Mie Aceh Secangkir Kopi Gayo Bertalam Giok Nagan."

Kepala SMA 3 Timang Gajah, Ikhsan Purnama melalui Wakil Kepala Bidang Sarana dan Prasarana menyatakan, sangat mengharapkan sumbangan banyak buku untuk mengisi perpustakaan sekolah tersebut. "Kita perlu banyak buku lagi, guna mengisi perpustakaan," katanya.

Kumpulan Puisi "Sepiring Mie Aceh Secangkir Kopi Gayo Bertalam Giok Nagan" karya penyair Gayo, Fikar W Eda, diserahkan oleh Surya Alhuda, duta wisata Bener Meriah, Senin (16/11/2020). Penyerahan buku dilakukan disaksikan sejumlah guru dan siswa di halaman sekolah tersebut.

Surya Alhuda yang juga alumni SMA 3 Timang Gajah mengatakan, sekolah tersebut salah satu sekolah yang meraih banyak prestasi di Provinsi Aceh.

"Sebagai alumni, kami akan menghimpun buku-buku untuk perpustakaan sekolah," kata Surya Alhuda.

SMA 3 Bener Meriah ikut ambil bagian dalam acara November Kopi Gayo  diselenggarakan secara virtual dari Taman Budaya Gayo Taman Arboretum Bener Meriah.

"SMA 3 salah satu sekolah unggul di Aceh," ujar Surya Alhuda.(*)

Baca juga: Saat Peti Mati Kuno Berusia Sekitar 2.500 Tahun Dibuka, Begini Isi di Dalamnya

Baca juga: Terungkap! Tersangka Penyelundupan Wanita Rohingya Dibayar 4.000 Ringgit, Polres Kirim SPDP ke Jaksa

Baca juga: Mimpi Buruk Bagi Bocah Perempuan, Dipatuk Ular yang Melingkar pada Rantai Sepeda, Ibu tak Sadar

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved