BPBD Bersihkan Jalan Pantai Ujong Blang

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Lhokseumawe mengerahkan satu unit alat berat greder untuk membersikan pasir

Editor: bakri
Serambinews.com
Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Lhokseumawe mengerahkan satu unit alat berat greder untuk membersikan pasir yang menutupi Jalan Lintas Ujong Blang, dengan ketebalan sekitar 60 centimeter, pada Sabtu (29/5/2021). 

LHOKSEUMAWE - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Lhokseumawe mengerahkan satu unit alat berat greder untuk membersikan pasir yang menutupi Jalan Ujong Blang, Sabtu (29/5/2021).

Sebelumnya, akibat kondisi itu menyebabkan pengendara sepeda motor (sepmor) terjatuh, dan ada mobil yang tersangkut dengan ketebalan pasir. Pasir yang menutupi badan jalan pasca pasang purnama yang terjadi dua hari lalu di Pantai Ujong Blang.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Lhokseumawe, Hanirwansyah kepada Serambi, Sabtu (29/5/2021), mengatakan banjir rob atau ombak pasang purnama menerjang pesisir Pantai Ujong Blang, pada Rabu (26/5/2021) sejak pagi hingga menjelang siang.

Akibat kejadian itu satu pondok milik pedagang tempat wisata Pantai Ujong Blang yang terletak di Hagu Barat Laut roboh. "Ini upaya penormalan kembali jalan Lintas Ujong Blang, karena sebelumnya badan jalan tersebut tertutupi pasir ekses pasang purnama,” kata Hanirwansyah.

Dia mengatakan, jika tidak segera dibersihkan badan jalan ini, maka berdampak pada aktivitas lalu lintas yang akan melintas di Jalan itu. "Seperti kemarin, sejumlah mobil dan sepeda motor terjebak di jalan karena tersangkut pasir," sebutnya.

Sehingga, sambung Hanirwansyah, pihaknya menurunkan alat berat untuk segera membersihkan ketebalan pasir yang sudah menutup badan Jalan Ujong Blang. Sebelum dibersihkan, warga sudah berupaya menutupnya agar pengguna jalan tidak melintasinya guna menghindari hal tak diinginkan.(zak)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved