Guru Dibunuh Perampok

BREAKING NEWS: Guru SMK Meninggal Dibunuh di Aceh Barat, Puluhan Mayam Emas di Tangan Korban Raib

Korban meninggal secara sadis di rumahnya yang diduga dibunuh oleh pelaku perampokan yang menyatroni kediaman guru tersebut.

Penulis: Sadul Bahri | Editor: Saifullah
The Telegraph
Ilustrasi Perampokan 

Laporan Sa'dul Bahri | Aceh Barat

SERAMBINEWS.COM, MEULABOH – Fitriani (45), seorang guru, warga Desa Suak Timah, Kecamatan Samatiga, Kabupaten Aceh Barat, Kamis (4/11/2021) malam, dilaporkan meninggal dunia yang diduga dirampok di rumahnya.

Korban meninggal secara sadis di rumahnya yang diduga dibunuh oleh pelaku perampokan yang menyatroni kediaman guru tersebut.

“Benar, satu orang warga kita meninggal dunia, yang diduga akibat dirampok dan bagian kepalanya pecah,” kata Keuchik Suak Timah, Tabrani saat dikonfirmasi Serambinews.com, Kamis (4/11/2021) tadi malam.

Korban mengalami pecah kepala yang diduga dihantam dengan benda tumpul di bagian kepalanya oleh pelaku, sehingga menyebabkan wanita tersebut meninggal dunia.

Keuchik Tabrani tidak menjelaskan secara rinci, karena kasus tersebut dalam penanganan pihak kepolisian.

Dari sejumlah informasi yang diperoleh Serambinews.com, korban pertama kali ditemukan oleh suaminya di belakang rumahnya setelah pulang dari Shalat Isya dari masjid.

Baca juga: Terduga Pelaku Perampokan Bersenjata di Peunaron Aceh Timur Diringkus,Senpi & Tas Berisi Uang Disita

Baca juga: VIDEO 3 Tersangka Penembak Dantim BAIS Pidie Ditangkap, Bermotif Perampokan

Baca juga: Dua Kasus Perampokan Timpa Agen BRILink di Langsa dan Aceh Timur, Agen BRILink Lainnya Cemas 

Kondisi tersebut sontak membuat warga sekitar geger dengan informasi tersebut, apalagi korban diketahi meninggal karena dibunuh dengan sadis.

Bukan cuma dibunuh, puluhan mayam emas yang ada di tangan korban lenyap yang diduga dibawa kabur oleh pelaku.

Sejauh ini, Serambinews.com belum memperoleh keterangan resmi dari pihak Polres Aceh Barat terkait motif kasus tersebut yang menyebabkan seorang guru SMK meninggal dunia.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved