Berita Aceh Tenggara

Harga Ternak di Aceh Tenggara Naik

Jelang Hari Raya Idul Adha harga ternak di Pasar Hewan Kutacane, Kecamatan Babussalam, Aceh Tenggara, naik Rp 500.000 hingga Rp 1 juta per ekor

Editor: bakri
Serambinews.com
Harga ternak sapi dan kambing di Pasar Hewan Kutacane, Kecamatan Babussalam, Aceh Tenggara, mengalami kenaikan Rp 500.000 hingga Rp 1juta/ekornya tergantung ukuranya, Sabtu (25/6/2022). 

KUTACANE - Jelang Hari Raya Idul Adha harga ternak di Pasar Hewan Kutacane, Kecamatan Babussalam, Aceh Tenggara, naik Rp 500.000 hingga Rp 1 juta per ekor.

Zeni, pedagang ternak di Pasar Hewan Kutacane, kepada Serambi, Sabtu (25/6/2022) mengatakan, saat ini harga sapi maupun kambing untuk meugang Idul Adha dan kurban mengalami kenaikan.

Kenaikan harga ternak tersebut tergantung ukuran.

Dikatakan, harga kambing kurban ukuran besar dari Rp 3,5 juta/ekor menjadi Rp 4 juta hingga Rp 4,5 juta/ekor.

Sapi untuk kurban dari Rp 17 juta/ekor naik menjadi Rp 18 juta.

Menurut Zeni, kenaikan harga hewan kurban di Aceh Tenggara karena stok menipis di pasaran dan juga tidak bisa dipasok dari Sumatera Utara yang selama ini menjadi andalan pedagang di Aceh Tenggara.

"Saat ini lagi heboh virus penyakit mulut kuku (PMK), jadi sulit bawa ternak dari Medan dan Langsa untuk dipasok ke Aceh Tenggara.

Apalagi saat ini permintaan hewan kurban di Aceh Tenggara tinggi, sementara persediaan di pasaran menipis,” tandasnya.

Sementara itu, di lokasi Pasar Hewan Kutacane, Aceh Tenggara, terlihat kondisi jalan yang becek dan tergenang air.

"Pasar hewan itu perlu dibenahi agar tidak tergenang air di musim penghujan," kata seorang warga di Pasar tersebut. (as)

Baca juga: Sudah 1000 Ekor Lebih Ternak di Bireuen Sembuh dari Sakit Gejala PMK

Baca juga: KTNA Aceh Tamiang Kritisi Kebijakan PT Rapala yang Melarang Ternak Masuk HGU

Baca juga: Larang Ternak Masuk ke Lahan HGU, Warga 11 Kampung di Aceh Tamiang Protes Perkebunan Rapala

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved