Berita Luar Negeri
Kronologi Model Hong Kong Abby Choi Tewas Dimutilasi Mantan Suami Hingga Mertua, Ini Dugaan Motifnya
Kondisi tubuhnya saat ditemukan sudah termutilasi di dalam lemari es di sebuah rumah di Desa Lung Mei, Distrik Tai Po, Hongkong.
Penulis: Yeni Hardika | Editor: Agus Ramadhan
SERAMBINEWS.COM - Kasus kematian Model cantik asal Hong Kong Abby Choi (28) belakangan ini menjadi perhatian warganet di media sosial.
Abby Choi tewas dibunuh oleh sekelompok orang diduga orang terdekatnya, satu diantaranya yakni mantan suami.
Jasad model cantik ini ditemukan secara mengenaskan pada Jumat (24/2/2023).
Kondisi tubuhnya saat ditemukan sudah termutilasi di dalam lemari es sebuah di rumah di Desa Lung Mei, Distrik Tai Po, Hong Kong.
Dilansir dari Kompas.com (26/2/2023), polisi telah menangkap 4 tersangka pembunuhan Abby Choi.
Salah satunya mantan suami Abby Choi, Alex Kwong (31).
Sementara ketiga terduga tersangka lainnya adalah ayah, ibu, serta saudara laki-laki mantan suaminya.
Sedangkan potongan jenazah Abby Choi hingga saat ini masih belum ditemukan semuanya.
Baca juga: Abby Choi Model Cantik Hong Kong Tewas Dimutilasi, 3 Pelaku Keluarga Mantan Suami Segera Diadili
Kronologi kejadian tewasnya Abby Choi
Mengutip Kompas.com, Minggu (26/2/2023), Abby Choi dilaporkan menghilang sejak Selasa (21/2/2023).
Fotonya terakhir kali dimuat di sampul majalah mode digital L'Officiel Monaco minggu lalu.
Sebelum Choi menghilang, mantan saudara ipar sekaligus sopir Choi pergi ke rumahnya di Kadoorie Hill di Ho Man Tin untuk menemui wanita itu.
Keduanya seharusnya pergi menjemput putri Choi.
Sayangnya, wanita itu tidak menemui anaknya dan dilaporkan hilang.
Choi juga memiliki seorang putra dengan mantan suaminya.
| Jejak Pembantaian Warga Sipil di Sudan Begitu Mengerikan hingga Bisa Dilihat dari Luar Angkasa |
|
|---|
| PM Israel Perintahkan Militer untuk Serang Keras di Jalur Gaza, Trump Justru Mendukung? Ini Katanya |
|
|---|
| Menteri AI Albania Hamil 83 Anak, PM Harap Mereka Bisa Menjadi Asisten Anggota Parlemen |
|
|---|
| AS Kerahkan Kapal Perang, Jet Tempur dan CIA, Apa yang Sebenarnya Diinginkan Trump di Venezuela? |
|
|---|
| Pakistan Hilang Kesabaran dengan Afghanistan, Konflik Kian Memanas: Banyak Korban Tewas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.