Selebriti
MA Menangkan Wenny Ariani, Kilas Balik Pernyataan Rezky Aditya, Apa Saja?
Mahkamah Agung menolak permohonan kasasi yang diajukan Rezky Aditya terkait anak yang dilahirkan Wenny Ariani.
Ibu satu anak ini percaya, di balik masalah yang menimpa rumah tangganya ada hikmah dari Tuhan YME.
"Saya juga yakin dengan ada masalah ini pasti ada hikmah baik yang sudah Allah siapkan untuk kami berdua," papar Ciki.
Ucapan Ciki tersebut langsung di-amini oleh sang suami.
Sambil menggandeng lengan Rezky, Ciki menegaskan dirinya mendukung sang suami untuk melalukan tes DNA.
Di akhir pernyataannya, Ciki siap menerima apapun hasil dari tes DNA Kekey.
Ia berjanji, apapun hasilnya hal itu tidak akan mengubah keadaan rumah tangganya dengan Rezky.
"Kalaupun memang nanti hasilnya suami saya terbukti menjadi ayah biologis dari ananda Naira."
"Itu tidak akan mengubah keadaan rumah tangga saya," terang Ciki.
Ciki mengaku siap menerima takdir hidupnya secara lapang dada.
Pemain film Asih tersebut yakin ini merupakan keputusan yang terbaik.
Harapannya, kasus tersebut bisa segera diselesaikan dengan sebagaimana mestinya.
"Semoga bisa selesai sebagaimana mestinya, saya dan suami saya bisa melanjutkan hidup dengan tenang," kata Ciki.
Atas pernyataan Rezky Aditya yang menyebut dirinya meminta jual putus, Wenny Ariani sempat memberikan tanggapan.
Tanggapan itu disampaikan Wenny Ariani saat diwawancara Denny Sumargo yang videonya ditayangkan di YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Sabtu (28/5/2022).
Wenny mengklarifikasi soal permintaan jual putus.
"Kalau tes DNA berjalan dengan baik, Rezky bersedia menafkahi, ini diem-diem, ya menafkahi biaya sekolah Kekey," ujar Wenny.
Pada saat itu, pengacaranya langsung meminta untuk jual putus.
Namun, Wenny meluruskan maksud dari jual putus bukanlah memperjualbelikan anak kandungnya.
"Lawyer gue bicara 'oke buk, mendingan putus aja, masa kita harus minta terus ke ibu, seperti layaknya orang jual putus' mungkin Mas Fery (lawyer) bukan maksudnya jual putus itu jual anak," ujar Wenny.
Kemudian, Wenny mengatakan pengacara Rezky seolah menyebut dirinya akan menjual anak kandungnya.
Padahal, Wenny tak pernah berniat untuk melakukan hal tersebut.
"Saya tidak pernah perjualbelikan anak saya, ibu pengacara me-blow up kata jual putus menjadi sesuatu seperti kesannya saya menjualbelikan anak saya," ujar Wenny.
Bagi Wenny Ariani, seorang anak tidak ada nilainya.
Sehingga, tidak bisa disebut dengan istilah jual putus.
"Menurut saya anak itu tidak ternilai, jadi tidak bisa disebut jual putus seenaknya," ujar Wenny.
"Putus aja, tidak bicara materi, maksudnya putus tuh gini jangan menafkahi misal uang sekolah, misal ambil uang asuransi, putus aja, nggak bicara angka," imbuh Wenny.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul MA Menangkan Wenny Ariani, Ini Kilas Balik Pernyataan Rezky Aditya: Pernah Janji Tanggungjawab,
Terungkap Edarkan Narkoba di Rutan Salemba, Ammar Zoni Ditempatkan di Sel Isolasi & Dicabut Hak PB |
![]() |
---|
Bantah Rampas Aset Mantan Karyawan Ayu, Ashanty: Saya Enggak Mungkin Sekeji Itu |
![]() |
---|
Fans Andien Merapat, Pernikahan Amanda Manopo Disiarkan di TV Besok |
![]() |
---|
Dilamar Pakai Cincin Rp 1 Miliar, Ahmad Dhani Bocorkan Konsep Pernikahan El Rumi & Syifa Hadju |
![]() |
---|
Fakta Ammar Zoni Edarkan Narkoba Dalam Rutan Salemba, Berperan sebagai Penampung |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.