Berita Banda Aceh

Jamaah Haji Asal Aceh yang Meninggal Dunia di Arab Saudi Bertambah, Total Sudah 13 Orang

Jamaah yang meninggal di Tanah Suci yaitu Saifuddin Ben Buket (63), warga Krueng Geukueh, Dewantara, Kabupaten Aceh Utara.

Penulis: Masrizal Bin Zairi | Editor: Nurul Hayati
For Serambinews.com
Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Embarkasi Aceh, Azhari. 

Jamaah yang meninggal di Tanah Suci yaitu Saifuddin Ben Buket (63), warga Krueng Geukueh, Dewantara, Kabupaten Aceh Utara.

Laporan Masrizal | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. 

Jamaah haji asal Aceh yang meninggal dunia di Arab Saudi kembali bertambah.

Jamaah yang meninggal di Tanah Suci yaitu Saifuddin Ben Buket (63), warga Krueng Geukueh, Dewantara, Kabupaten Aceh Utara.

Jamaah yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 08 ini meninggal di Rumah Sakit General Hospital Madinah Al Munawwarah, Madinah pada Kamis (27/7/2023) pukul 02.30 waktu setempat.

Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Embarkasi Aceh, Azhari mengatakan Saifuddin seharusnya berangkat pulang ke Tanah Air pada 11 Juli 2023 lalu,

Namun ditunda karena alasan kesehatan dan dirawat di RS King Abdullah, Jeddah. 

Pada 25 Juli 2023, ia kemudian dirawat di RS General Hospital Al-Munawwarah, Madinah sampai kemudian wafat di rumah sakit.

Menurut sertifikat kematian (CoD) yang dilkeluarkan Kantor Kesehatan Haji (KKHI) Madinah, Saifuddin didiagnosa mengidap infeksi radang paru-paru (pneumonia) yang diakibatkan diabetes mellitus tipe 2. 

Baca juga: Jumat Besok, Jamaah Calon Haji Kloter 09 BTJ Aceh Bertolak ke Mekkah

Ia juga memiliki infeksi pada kulit yang disebabkan oleh bakteri (selulitis).

Pihak maktab, kata Azhari, sudah melakukan proses fardu kifayah dan pengurusan jenazah Saifuddin.

"Almarhum sudah dimakamkan di Baqi. Kita doakan semoga almarhum diampuni segala dosanya dan ditempatkan di sisi Allah swt," ujar Azhari.

Dengan berpulangnya Saifuddin, selama musim haji tahun 2023, total jamaah haji Aceh yang meninggal dunia di Arab Saudi bertambah menjadi 13 orang.

Sebelum Saifuddin, 1 jamaah kloter 3, 3 jamaah kloter 4, 2 jamaah kloter 6, 2 jamaah kloter 8, 1 jamaah kloter 10, 2 jamaah kloter 11 dan 1 jamaah kloter 12 sudah wafat di Tanah Suci.(*)

Baca juga: Abdullah Ali, Jamaah Calon Haji Kloter 11 asal Banda Aceh Meninggal di Tanah Suci

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved