Breaking News

Bocah di Medan Dijambret, Korban Luka Terseret Ratusan Meter, Pelaku Ditangkap

Polisi yang tiba ke lokasi pun langsung mengamankan pelaku dan membawanya ke Polsek Sunggal.

Editor: Faisal Zamzami
TRIBUN MEDAN/HO
Tampang pelaku yang jambret hp seorang bocah ketika diamankan di Polsek Sunggal. 

Namun di tengah perjalanan, pelaku pun berhenti dan meminta handphone korban untuk memberitahukan kalau mereka sudah sampai di tempat les.

"Handphone itu sempat di kasih ke pelaku, setelah dikasih pelaku ini pun tancap gas," sebutnya.

Dijelaskannya, korban yang reflek langsung memegang besi belakang motor korban dan ia pun ikut terseret dari Jalan Amal sampai ke Jalan Sunggal.

"Korban ini sempat terbawa oleh sepeda motor korban ratusan meter dari Jalan Amal sampai ke Jalan Sunggal," bebernya.

Lebih lanjut, Hendra mengungkapkan warga yang melihat korban terseret pun mengejar pelaku dan mengamankannya.

Ia yang mendapatkan informasi tersebut pun langsung mendatangi lokasi dan mencoba menghubungi pihak kepolisian.

"Langsung saya hubungi polisi, biar nggak terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan," ucapnya.

Akibat dari kejadian itu, korban pun mengalami sejumlah luka dibagian tubuhnya.

Saat ini, pelaku sudah diamankan oleh polisi.

Baca juga: Melirik Keindahan Wisata Baraka Kaloy Aceh Tamiang, Ada Arung Jeram, dan Pemandian Air Panas

Baca juga: Balita Dianiaya Pacar Tantenya, Tengkuk Leher Korban Patah, Polisi Sebut Pelaku Kumpul Kebo

Baca juga: BERITA POPULER - Alasan Rohingya Kabur dari Kamp Bangladesh, Sosok Zhafirah, Mengenal Pulau Galang

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul TAMPANG Pelaku Jambret Bocah di Medan Sunggal, Korban Sempat Terseret Ratusan Meter

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved