Berita Nagan Raya
PPP Nagan Raya Raih Tiket Kursi Ketua DPRK, Siapkan Balon Bupati untuk Pilkada 2024
PPP meraih empat kursi di tiga dapil di Nagan Raya, sedangkan posisi wakil ketua DPRK I diraih Partai Aceh atau PA karena partai lokal ini juga meraih
Penulis: Rizwan | Editor: Mursal Ismail
PPP meraih empat kursi di tiga dapil di Nagan Raya, sedangkan posisi wakil ketua DPRK I diraih Partai Aceh atau PA karena partai lokal ini juga meraih empat kursi.
Laporan Rizwan I Nagan Raya
SERAMBINEWS.COM, SUKA MAKMUE - Partai Persatuan Pembangunan atau PPP meraih suara terbanyak dalam Pemilu 2024, sehingga berhasil meraih kursi Ketua DPRK Nagan Raya periode 2024-2029.
PPP meraih empat kursi di tiga dapil di Nagan Raya, sedangkan posisi wakil ketua DPRK I diraih Partai Aceh atau PA karena partai lokal ini juga meraih empat kursi.
Sedangkan wakil ketua II diraih Partai Golkar, karena partai nasional juga meraih empat kursi.
Ketua PPP Nagan Raya, Mohd Rizki Ramadan didampingi 3 wakil ketua Rahmad, Ibnu Sinar, dan Syahrul Imam menyampaikan terima kasih kepada masyarakat, ulama, tokoh masyarakat yang telah mempercayakan PPP.
"Sudah dua periode PPP nihil kursi DPRK.
Alhamdulillah Pemilu 2024 ini berhasil meraih 4 kursi serta tiket Ketua DPRK karena meraih suara terbanyak," kata Rizki dalam konfrensi pers dengan wartawan di kediamannya, Jumat (8/3/2024) sore.
Baca juga: Respons PSSI dan PT LIB usai Skuad Persiraja Diintimidasi hingga Wapres Yudi Dikeroyok
Masyarakat adalah raja
Ketua PPP Nagan Raya, Mohd Rizki Ramadan, menyatakan rakyat adalah raja dan kepercayaan yang diberikan masyarakat kepada PPP akan dijaga serta akan diperjuangkan demi kemajuan Nagan Raya ini.
"Terima kasih masyarakat, ulama, tokoh, tim dan semua komponen, sehingga PPP meraih suara terbanyak dan 4 kursi," katanya.
Rizki juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak seperti KIP, Panwaslih, Polres, Kodim, Kejari, Pemkab, sehingga Pemilu di Nagan Raya berjalan lancar dan sukses.
Kepada caleg terpilih dari PPP pada Pemilu, kata Rizki juga telah membuat komitmen untuk menjadikan masyarakat raja dan siap melayani masyarakat.
"PPP tidak keberatan dikritik. Silakan kritik ke depan demi kemajuan di Nagan Raya. Mari kita bersama semua parpol untuk bersatu untuk Nagan Raya ini," katanya.
Balon Pilkada
Baca juga: Persiraja Diintimidasi hingga Wapres Yudi Dikeroyok Jelang Lawan Malut United, Pelaku Ditangkap
| PT Socfindo Seumayam Raih Anugerah Sahabat PWI Nagan Raya, Ini Dedikasinya |
|
|---|
| Peringati Satu Dekade & Pelantikan Sukses, PWI Nagan Raya Apresiasi Dukungan Pemkab dan Semua Pihak |
|
|---|
| Silaturahmi dengan Wakil Ketua DPRK Nagan Raya, Mahasiswa Beutong Lapor Asrama Memprihatinkan |
|
|---|
| Brimob Batalyon C Pelopor di Nagan Jalani Pemeriksaan Kesehatan |
|
|---|
| Plt Sekda Zulkifi Tegaskan Pemkab Nagan Dukung Pendidikan Agama dan Dayah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.