Berita Pidie Jaya

KIP Pidie Jaya belum Pastikan Perhitungan Suara Ulang di Dapil 3, Menunggu Hasil Koordinasi KPU

Komisi Independen Pemilihan (KIP) Pidie Jaya (Pijay) belum dapat memastikan Perhitungan  Suara Ulang (PSU) di Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Bandara Baru

Penulis: Idris Ismail | Editor: Muhammad Hadi
FOR SERAMBINEWS.COM
Ketua Divisi Teknis KIP Pidie Jaya, Darkasyi Abdul Hamid SH 

Laporan Idris Ismail I Pidie Jaya 

SERAMBINEWS.COM, MEIREUDU - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Pidie Jaya (Pijay) belum dapat memastikan Perhitungan  Suara Ulang (PSU) di Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Bandara Baru, pasca hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) pada Jumat (7/6/2024) lalu.

Dalam Putusan MK itu dengan memerintahkan penghitungan ulang surat suara di seluruh TPS di Keca atau paling barat di Pijay, yaitu Kecamatan Bandar Baru terhadap  buntut dugaan penambahan suara Partai Aceh (PA).

Dan Hal itu diputuskan majelis hakim MK dalam sidang pengucapan putusan terhadap Perkara Nomor 54-01-05-01/PHPU.DPR-DPRD-XXII/2024 yang dimohonkan oleh Partai NasDem.

Ketua KIP Pijay, Iskandar SSos didampingi Ketua Divisi Teknis Darkasyi Abdul Hamid SH kepada Serambinews.com, Rabu (12/6/2024) mengatakan, PSU belum dapat dilakukan dikarenakan menunggu hasil koordinasi dengan pihak KPU

"Hasil koordinasi dan perintah KPU, maka kami akan melakukan jadwal PSU kembali," kata Darkasyi Abdul Hamid. 

Baca juga: Pilkada Aceh Singkil, Dulmusrid Gandeng Al Hidayat 

Dijelaskan juga, dengan adanya keputusan KPU RI terkait PSU tersebut, maka KIP akan melaksanakan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

Jadi, soal kapan kapan secara ril PSU itu ditentukan setelah adanya dasar pijakan pihak KPU.

"Jadi, untuk sementara waktu, kami masih menunggu keputusan dimaksud," ujarnya.

Selain itu juga untuk pelaksanaan PSU pihaknya juga melakukan koordinasi dengan pihak aparat kemanan.

Terutama dengan Polres Pijay serta Panwaslu serta pihak terkait lainnya.

"Kami berharap keputusan MK terhadap PSU ini dapat terlaksana secara terbuka dan transparan," ungkapnya. (*)

Baca juga: Kecelakaan Hiace Dengan Truk Jelang Subuh di Pidie, Seorang PNS Meninggal

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved