Pilkada Banda Aceh

Ini Kekuatan Parpol Pendukung Pasangan Balon Wali Kota Banda Aceh, Berdasarkan Jumlah Kursi Dewan

ada tiga pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Banda Aceh yang maju dari jalur partai politik, dan satu calon maju dari jalur perseorangan.

Penulis: Agus Ramadhan | Editor: Ansari Hasyim
KOLASE SERAMBINEWS.COM
Empat pasangan calon wali kota dan wali kota Banda Aceh di Pilkada 2024 

Selanjutnya, pasangan Irwan Johan – Khairul Amal didukung koalisi parpol yang memiliki kekuatan 10 kursi di DPRK Banda Aceh.

Sedangkan pasangan Illiza Sa’aduddin Djamal dan Afdhal didukung koalisi parpol yang memiliki 9 kursi di DPRK Banda Aceh.

Untuk diketahui, pasangan calon wali kota Banda Aceh harus memiliki minimal 5 kursi (dari total 30 kursi) di DPRK Banda Aceh untuk maju dalam Pilkada 2024.

Berdasarkan hasil Pemilu 2024, ada 4 parpol yang masing-masing meraih 5 kursi di DPRK Banda Aceh, yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Nasdem, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Demokrat.

Berikutnya, Partai Gerindra meraih empat kursi, Partai Golkar memperoleh tiga kursi, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan perolehan dua kursi, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meraih satu kursi.

Jumlah perolehan kursi ini memang tidak menjamin kemenangan pasangan calon wali kota dalam Pilkada, tapi minimal menjadi ukuran dukungan bagi mereka ketika terpilih nanti.

Demikian juga dengan perolehan kursi parpol ini di DPR Aceh, juga bisa menjadi gambaran kekuatan parpol pendukung pasangan balon wali kota Banda Aceh ini di level provinsi.

Berikut kekuatan parpol pendukung masing-masing pasangan, berdasarkan perolehan kursi DPRK Banda Aceh dan DPR Aceh, hasil Pemilu 2024. 

1. Aminullah Usman – Isnaini Husda

- PAN (5 kursi DPRK Banda Aceh dan 5 kursi di DPRA)
- Demokrat (5 kursi DPRK Banda Aceh dan 7 kursi di DPRA)
- PKB (1 kursi DPRK Banda Aceh dan 9 kursi di DPRA)

Total perolehan kursi koalisi parpol pendukung pasangan Aminullah Usman – Isnaini Husda adalah 11 kursi di DPRK Banda Aceh dan 21 kursi di DPRA.

2. Illiza Sa’aduddin Djamal – Afdhal

- Gerindra (4 kursi DPRK Banda Aceh dan 5 kursi di DPRA)
- Golkar (3 kursi DPRK Banda Aceh dan 9 kursi di DPRA)
- PPP (2 kursi DPRK Banda Aceh dan 5 kursi di DPRA)

Total perolehan kursi koalisi parpol pendukung pasangan Illiza Sa’aduddin Djamal – Afdhal adalah 9 kursi di DPRK Banda Aceh dan 19 kursi di DPRA.

3. Irwan Johan – Khairul Amal

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved