Berita Aceh Barat Daya

Kapolres Abdya Saweu Sikula, Minta Siswa Hormati Guru dan Orangtua, Serta Jauhi Narkoba

Kapolres Aceh Barat Daya (Abdya) AKBP Agus Sulistianto SH SIK Pimpin Upacara Bendera di SMA Negeri 1 Abdya, Senin (15/9/2025).

Penulis: Masrian Mizani | Editor: Muhammad Hadi
SERAMBINEWS.COM/MASRIAN MIZANI
Kapolres Aceh Barat Daya (Abdya) AKBP Agus Sulistianto SH SIK menyerahkan bola setelah menjadi pimpin Upacara Bendera di SMA Negeri 1 Abdya dalam Program Saweu Sikula, Senin (15/9/2025). 

Tetapi jadikan media sebagai sarana untuk belajar, berkarya, dan menambah pengetahuan, karena jejak digital akan selalu memengaruhi masa depan.

"Saya juga ingin menekankan pentingnya tertib dalam berlalu lintas. Banyak kecelakaan dijalan yang melibatkan remaja akibat kelalaian ataupun ugal-ugalan. 

Oleh sebab itu, gunakan kelengkapan berkendara dengan baik, seperti helm standar SNI, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, dan jangan kebut-kebutan," tuturnya.

Baca juga: Letda Feri Irawan, Mengabdi Lewat Khitan Gratis untuk Anak Kurang Mampu di Abdya

Selain itu, Agus jaga mengajak semua pihak menjaga keamanan dan ketertiban di sekolah maupun lingkungan, menjauhi tawuran, membiasakan sikap saling menghormati, serta menolong sesama. 

"Dengan cara itu, kita akan terbiasa menjadi pribadi yang bertanggung jawab sekaligus memberi teladan yang baik bagi orang lain," imbuhnya.

Agus menyebutkan bahwa Polri akan selalu hadir bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai sahabat bagi pelajar.

"Mari kita bersama- sama membangun Abdya yang aman, damai, dan sejahtera," pungkas Agus. (*)

Baca juga: Rumpun Bambu Ambruk ke Sungai Cot Mancang Abdya, Hambat Aliran Air

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved