Berita Aceh Singkil
Kapolres Aceh Singkil Ajak Pelajar Jauhi Narkoba, Jadi Pembina Upacara di SMA 1 Gunung Meriah
"Isilah waktu dengan kegiatan positif yang bermanfaat untuk diri sendiri maupun lingkungan," kata Kapolres.
Penulis: Dede Rosadi | Editor: Saifullah
Laporan Dede Rosadi I Aceh Singkil
SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Kapolres Aceh Singkil, AKBP Joko Triyono mengajak pelajar menjauhi narkoba dan tertib berlalu lintas.
Ajakan itu disampaikan Kapolres saat menjadi pembina upacara bendera di SMA Negeri 1 Gunung Meriah, Senin (15/9/2025).
Menurut AKBP Joko, pelajar sangat penting menjauhi narkoba.
Sebab dapat merusak masa depan generasi muda.
Ia juga mengingatkan para pelajar agar tidak mudah terpengaruh ajakan negatif.
Baca juga: Unjuk Rasa Berjalan Damai, Kapolres Aceh Singkil Sampaikan Apresiasi
"Isilah waktu dengan kegiatan positif yang bermanfaat untuk diri sendiri maupun lingkungan," kata Kapolres.
Selain itu, AKBP Joko menyatakan, pelajar harus menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di lingkungannya.
Yakni dengan cara berkendara yang benar, menggunakan helm, serta melengkapi surat-surat kendaraan.
Mengingat angka kecelakaan di jalan raya banyak melibatkan generasi muda.
Terakhir, Kapolres mengajak seluruh siswa untuk rajin belajar, menghormati guru serta orangtua, dan menjaga persaudaraan sesama teman.
Baca juga: Kapolres Aceh Singkil Ngobar dengan Wartawan, Joko: Pers Mitra Strategis Polri
Pihak sekolah menyambut baik pesan yang disampaikan Kapolres, dengan harapan siswa-siswi dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.(*)
Kapolres Aceh Singkil AKBP Joko Triyono
pembina upacara
SMAN 1 Gunung Meriah
Aceh Singkil
Serambi Indonesia
Serambinews.com
narkoba
Kejadian tak Biasa di Aceh Singkil, Ban Sepmor Hilang, Keuchik Juga Lapor Kehilangan Tiang Listrik |
![]() |
---|
Kaum Ibu Padati Pasar Murah Golkar Aceh Singkil, Digelar di Tiga Kecamatan |
![]() |
---|
Dorong UMKM Naik Kelas, 402 Pelaku Usaha di Aceh Singkil Terima Bantuan Peralatan |
![]() |
---|
Catat! Ini 3 Lokasi Layanan Pelayaran ke Destinasi Wisata Kepulauan Banyak |
![]() |
---|
Lompong Sagu Antara Warisan Budaya Aceh Singkil dan Potensi Alam yang Terabaikan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.