Aceh Tamiang

Kejurprov Balap Motor Putaran IV IMI Aceh 2025, Armia Pahmi Dukung Pembinaan Atlet Berprestasi

Dia berharap ajang balap kelas provinsi itu dimanfaatkan para pebalap lokal untuk mengasah kemampuan dan meningkatkan jiwa...

Penulis: Rahmad Wiguna | Editor: Eddy Fitriadi
SERAMBINEWS.COM/RAHMAD WIGUNA
BALAP - Pebalap beradu cepat di tikungan sirkuit non-permanen Aceh Tamiang dalam pagelaran Kejurprov Balap Motor Putaran IV Ikatan Motor Indonesia (IMI) Aceh 2025, Minggu (2/11/2025). 

 

Ringkasan Berita:
  • Bupati Armia Pahmi membuka Kejurprov Balap Motor Putaran IV IMI Aceh 2025, Minggu (2/11/2025).
  • Armia mendukung penuh even olahraga yang membina atlet daerah menuju level nasional.
  • Ia mengaku terharu karena Aceh Tamiang kembali jadi tuan rumah setelah absen 10 tahun.
  • Armia menilai ajang ini juga berdampak positif pada pertumbuhan UMKM dan ekonomi lokal.
  • Ketua panitia Wira Hadi menyebut kegiatan diikuti 100 pebalap dengan lebih dari 200 starter dari berbagai kabupaten/kota se-Aceh.

 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Rahmad Wiguna | Aceh Tamiang

SERAMBINEWS.COM, KUALASIMPANG - Bupati Aceh Tamiang Armia Pahmi mendukung penuh seluruh even yang bertujuan membina atlet daerah mewujudkan mimpi ke nasional.

Hal ini diucapkan Armia ketika membuka Kejurprov Balap Motor Putaran IV IMI Aceh 2025 yang dilangsungkan di Aceh Tamiang, Minggu (2/11/2025).

Dia berharap ajang balap kelas provinsi itu dimanfaatkan para pebalap lokal untuk mengasah kemampuan dan meningkatkan jiwa sportivitas.

“Salurkan bakatmu, kejar prestasimu. Makanya harus dimanfaatkan sebaik-baiknya even seperti ini,” kata Armia.

Armia sendiri mengaku terharu karena Aceh Tamiang kembali dipercaya sebagai tuan rumah perhelatan balap sepeda motor setelah absen 10 tahun. Sebelumnya Armia pernah berperan menggelar kejuaraan balap sepeda motor ketika menjabat Kapolres Aceh Tamiang pada 2012.

“Tahun 2012 pernah saya adakan, ini tidak berhenti di sini, akan kita buat lebih sering lagi,” janjinya.

Lebih luas dia mengatakan balap sepeda motor ini bukan hanya tentang olah raga. Banyak dampak positif yang muncul sebagai efek domino, khususnya geliat UMKM. Diketahui selama dua hari puluhan kios UMKM dihadirkan untuk menyemarakkan kejuaraan ini.

Baca juga: Harga Emas di Aceh Tamiang Masih Segini Dijual Per Mayam

“Ada pertumbuhan ekonomi di sini, UMKM kita berputar, jadi ini bukan hanya tentang olah raga,” ucapnya.
Sebelumnya Ketua pelaksana kegiatan, Wira Hadi mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari seri Kejurprov Ikatan Motor Indonesia (IMI) Aceh yang rutin digelar setiap tahun.

Wira menjelaskan, jumlah peserta yang terlibat mencapai 100 pebalap, dengan total lebih dari 200 starter dari berbagai kabupaten dan kota di seluruh Aceh.

Ada tiga kategori utama yang akan diperlombakan, yaitu kelas wajib Kejurprov, kelas OMR, dan kelas supporting. (*)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved