Sosok

Irhamni Malika, Gadis Asal Abdya Terpilih Jadi Duta DPD RI 2025, Harumkan Aceh di Kancah Nasional 

Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI telah mengumumkan para pemenang Grand Final Pemilihan Duta DPD RI tahun 2025. 

Penulis: Masrian Mizani | Editor: Ansari Hasyim
SERAMBINEWS.COM/HO
DUTA DPD RI - Irhamni Malika, Duta DPD RI tahun 2025. 
Ringkasan Berita:
  • Irhamni Malika dikenal sebagai sosok muda yang vokal dan inspiratif. 
  • Melalui profesinya sebagai presenter dan podcaster, ia kerap menjembatani komunikasi antara masyarakat dan pemerintah, serta mengangkat isu-isu sosial, budaya, dan kepemudaan. 
  • Dalam berbagai karyanya, Irhamni terus menunjukkan komitmen untuk membawa nilai-nilai Aceh yang beradab, berani, dan berintegritas ke panggung nasional.

 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Masrian Mizani I Aceh Barat Daya 

SERAMBINEWS.COM, ACEH BARAT DAYA - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI telah mengumumkan para pemenang Grand Final Pemilihan Duta DPD RI tahun 2025. 

Acara penobatan Duta DPD RI tahun 2025 itu, digelar di Balai Sudirman, Tebet, Jakarta Selatan, pada Senin (3/11/2025).

Gelar Prestisius Duta DPD RI tahun 2025 untuk kategori Putri berhasil diraih oleh perwakilan Provinsi Aceh, Irhamni Malika

Sementara gelar untuk kategori Putra diberikan kepada Ahmad Farezi dari Jawa Timur.

Pada malam penganugerahan itu, juga dinobatkan para wakil duta. Untuk gelar Wakil I Putri Duta DPD RI 2025 diberikan kepada Melani Tebuot Bame dari Papua Barat Daya.

Sementara kategori Wakil I Putra, gelar tersebut diraih oleh Muhammad Fikri Assalam yang mewakili Kalimantan Timur.

Irhamni Malika, merupakan gadis asal Gampong Ladang, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Provinsi Aceh.

Ia merupakan presenter TVRI Aceh dan profesional public speaker.

Sebelum berhasil meraih predikat Duta DPD RI Aceh 2025, Irhamni terlebih dahulu menjalani proses seleksi ketat di tingkat provinsi.

Pada penganugerahan tingkat nasional, ia bersaing ketat dengan perwakilan dari seluruh Indonesia yang dihadiri oleh pejabat tinggi negara, para menteri, duta besar, dan pimpinan lembaga negara. 

Irhamni Malika dikenal sebagai sosok muda yang vokal dan inspiratif. 

Melalui profesinya sebagai presenter dan podcaster, ia kerap menjembatani komunikasi antara masyarakat dan pemerintah, serta mengangkat isu-isu sosial, budaya, dan kepemudaan. 

Dalam berbagai karyanya, Irhamni terus menunjukkan komitmen untuk membawa nilai-nilai Aceh yang beradab, berani, dan berintegritas ke panggung nasional.

"Atas perolehan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada keluarga, Pemerintah Aceh dan Abdya, dan seluruh masyarakat Aceh yang sudah memberikan dukungan, sehingga mendapatkan hasil yang memuaskan," kata Irhamni kepada Serambinews.com, Selasa (4/11/2025).

Ia mengatakan, ajang pemilihan Duta DPD RI ini sebagai ruang kontribusi nyata bagi generasi muda untuk memahami dan memperkuat peran daerah dalam pembangunan nasional.

Sarat Prestasi

Menurutnya, ajang ini bukan sekadar kompetisi, melainkan wadah bagi anak muda untuk belajar, berjejaring, dan menyalurkan gagasan bagi kemajuan bangsa. 

"Dengan semangat dan identitas khas Aceh, kita mengharumkan nama daerah di tingkat nasional," ucapnya.

Sebelum terpilih sebagai Duta DPD RI tahun 2025, alumni UIN Ar-Raniry Banda Aceh jurusan Bahasa Inggris ini sudah menorehkan berbagai prestasi, diantaranya Juara I Duta Wisata Aceh Besar tahun 2022, Juara 3 Duta Wisata Provinsi Aceh tahun 2022.

Kemudian, Juara I Bidang Literasi, Inovasi, dan Teknologi Olimpiade Agama, Sains, dan Riset Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (OASE PTKI I) se-Indonesia.

Juara I Business Innovation pada Hult Prize on Campus UIN Ar-Raniry 2022,  20 Besar Lomba Menulis untuk Ibu oleh Fimela Detik.com 2022, Juara 2 Short Story Competition for the theme of “Ibu” oleh Students’ Association in India 2021, dan baru-baru ini Juara II Lomba Penyiar Berbakat di TVRI Aceh tahun 2025. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved