Komunitas
Ribuan Warga Pidie Raya Hadiri Peringatan Maulid di Lhokseumawe, Santuni Puluhan Anak Yatim
Tgk Adnan Yahya menyampaikan tausiah pada acara Maulid yang digelar oleh Forum Masyarakat Pidie Raya atau Formaspira Lhokseumawe
Penulis: Zaki Mubarak | Editor: Ansari Hasyim
Ringkasan Berita:
- Sejumlah pejabat mewakili Forkopimda Kota Lokseumawe, tokoh Pidie Raya antara lain H Idris Hanafiah dan H Sulaiman, dan para tamu undangan termasuk tokoh masyarakat Lhokseumawe, Aceh Utara, dan Bireuen.
- Ketua Panitia Maulid, Drs T Nadirsyah, mengatakan Formaspira juga menyerahkan santunan kepada sebanyak 21 anak yatim dari keluarga anggota Formaspira.
Laporan Wartawan Serambi Indonesia Zaki Mubarak | Lhokseumawe
SERAMBINEWS.COM,LHOKSEUMAWE - Tgk Adnan Yahya menyampaikan tausiah pada acara Maulid yang digelar oleh Forum Masyarakat Pidie Raya atau Formaspira Lhokseumawe-Aceh Utara di Aula Harun Square, kawasan Cunda, Lhokseumawe, Minggu (9/11/2025).
Acara bertajuk “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW untuk Membangun Ukhuwah dan Kepedulian Sosial Masyarakat Pidie Raya di Perantauan” itu dihadiri sekitar 2.000 warga asal Pidie dan Pidie Jaya yang berdomisili di Lhokseumawe dan Aceh Utara.
Sejumlah pejabat mewakili Forkopimda Kota Lokseumawe, tokoh Pidie Raya antara lain H Idris Hanafiah dan H Sulaiman, dan para tamu undangan termasuk tokoh masyarakat Lhokseumawe, Aceh Utara, dan Bireuen
Ketua Panitia Maulid, Drs T Nadirsyah, mengatakan Formaspira juga menyerahkan santunan kepada sebanyak 21 anak yatim dari keluarga anggota Formaspira.
"Paket santunan berupa uang tunai, beras, dan kain sarung,” katanya.
Sementara itu, Ketua Umum Formaspira H Akhiyar Ali Basyah dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat Pidie dan Pidie Jaya di Lhokseumawe dan Aceh Utara untuk terus memperkuat persatuan.
“Dengan kebersamaan dan kekompakan, insya Allah, ke depan Formaspira dapat menjalankan kegiatan-kegiatan sosial yang lebih maksimal lagi,” ujar Akhiyar.
Akhiyar juga menyampaikan tujuan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW untuk mengenang kembali perjuangan beliau. “Dengan harapan kita dapat terus meneladani akhlak beliau dalam kehidupan sehari-hari”.
Menurutnya, kegiatan ini juga sebagai sarana silaturahmi warga Pidie Raya yang berada di Lhokseumawe dan Aceh Utara.
Ketua Umum Formaspira menyampaikan apreasiasi dan terima kasih kepada tim panitia yang telah bekerja keras menyiapkan kegiatan tersebut sehingga berlangsung sukses.(*)
| Anggota DPRA Waled Landeng Tantang Pemuda Aceh Utara Tulis Buku Sejarah Pahlawan |
|
|---|
| DPW Solidaritas Squad Santuni 200 Anak Yatim di Bireuen |
|
|---|
| PKBM RUMAN Aceh Gelar Tes Kemampuan Akademik, Diikuti 113 Warga |
|
|---|
| Penutupan Damasquss IV Darul Quran Aceh Meriah, Dirangkai dengan Khanduri Maulid Bersama |
|
|---|
| 300 Siswa di Lhokseumawe Ikut Latihan Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana PMR |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.