Kalimantan Tengah

Kolaborasi, Duta Pemuda Asal Aceh Inisiasi Gerakan Tukar Ecobrick Jadi Sembako di Kalimantan Tengah

Melalui kegiatan ini, masyarakat diajak menukar sampah plastik menjadi ecobrick yang kemudian bisa ditukar dengan bahan kebutuhan pokok...

Editor: Eddy Fitriadi
For Serambinews.com
DUTA PEMUDA - Duta Pemuda Indonesia 2025 asal Aceh, Imam Maulana (kanan), bersama lima duta lainnya yang ditempatkan di Desa Kotawaringin Hulu, Kalimantan Tengah, menginisiasi gerakan peduli lingkungan bertajuk Suba’Ku Festival atau Sinergi untuk Bumi dan Adab Kutaringin Festival, Jumat (10/10/2025). 

SERAMBINEWS.COM, KALIMANTAN TENGAH - Duta Pemuda Indonesia 2025 asal Aceh, Imam Maulana, bersama lima duta lainnya yang ditempatkan di Desa Kotawaringin Hulu, Kalimantan Tengah, menginisiasi gerakan peduli lingkungan bertajuk Suba’Ku Festival atau Sinergi untuk Bumi dan Adab Kutaringin Festival, Jumat (10/10/2025).

Festival ini menjadi salah satu program kerja unggulan delegasi Pertukaran Pemuda Antar Provinsi (PPAP) 2025 penempatan Kotawaringin Hulu, dalam upaya membangun kesadaran lingkungan dan memperkuat nilai gotong royong masyarakat di daerah penempatan.

Melalui kegiatan ini, masyarakat diajak menukar sampah plastik menjadi ecobrick yang kemudian bisa ditukar dengan bahan kebutuhan pokok. Warga, siswa SMK, dan santri pesantren tampak antusias membawa hasil ecobrick buatan mereka. Hasilnya, terkumpul sekitar 50 kilogram ecobrick layak tukar, yang ditukar dengan sembako seperti telur, beras, minyak goreng, dan kebutuhan pangan lainnya.

Program Suba’Ku Festival diinisiasi oleh Pebrian Dwi Ramadhan (Sumatera Selatan), Imam Maulana (Aceh), Muhammad Ardiansyah (Lampung), Idris (Sulawesi Tenggara), Ima Nur Diana (Jawa Tengah), dan Dewi Dwi Sulastri (Kalimantan Utara). Keenam duta ini berkolaborasi dengan pemuda setempat serta didampingi oleh Kusrini Oktaviani, alumni Duta Pemuda Indonesia 2022 asal Kalimantan Tengah.

Dalam prosesnya, para duta juga melakukan survei dan wawancara kepada masyarakat terkait pengelolaan sampah dan keberadaan TPS 3R (Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse, Recycle). Hasil temuan menunjukkan bahwa aktivitas bank sampah di wilayah tersebut kini terhenti, meski sarana dan minat masyarakat masih tinggi.

“Kami melihat potensi besar untuk merevitalisasi pengelolaan sampah secara bertahap, dimulai dengan gerakan ecobrick sebagai langkah kecil untuk menghidupkan kembali kesadaran lingkungan,” ungkap Imam Maulana, Duta Pemuda Indonesia asal Aceh.

Kelurahan Kotawaringin Hulu sendiri pernah meraih penghargaan Juara 1 Kelurahan Terbaik dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kotawaringin Barat tahun 2022, serta penghargaan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah atas keberhasilan TPS 3R mengolah sampah plastik menjadi paving block. Namun, pasca pandemi, aktivitas tersebut menurun akibat keterbatasan sumber daya. Melalui Suba’Ku Festival, para Duta Pemuda berupaya membangkitkan kembali semangat itu dengan pendekatan kolaboratif, edukatif, dan berkelanjutan.

Program Pertukaran Pemuda Antar Provinsi (PPAP) merupakan kegiatan tahunan Kemenpora RI yang mempertemukan 35 pasang Duta Pemuda dari seluruh provinsi di Indonesia. Tahun ini, peserta ditempatkan di dua zona, yakni Kalimantan Tengah dan Bali, dengan empat desa penempatan di Kalimantan Tengah, salah satunya Desa Kotawaringin Hulu.

Baca juga: Raih Medali Emas, Putra Aceh Imam Maulana Jadi Duta Muslim Asia 2024

“Inisatif ini bukan milik saya pribadi, namun buah pikir bersama. Kami berharap Suba’Ku Festival ini dapat menjadi jejak perubahan kami yang nantinya dilanjutkan secara mandiri oleh masyarakat setempat,” tutur Imam Maulana, yang juga menjabat sebagai Direktur Eksekutif Generasi Edukasi Nanggroe Aceh (GEN-A) sekaligus mahasiswa S2 Ilmu Kebencanaan Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (USK).

Dengan semangat “Bumi tak butuh kata maaf, bumi butuh aksi nyata”, Imam dan rekan-rekannya membuktikan bahwa kepedulian terhadap lingkungan dapat dimulai dari langkah kecil yang dilakukan bersama masyarakat, membawa pesan dari pemuda untuk Indonesia yang lebih hijau dan beradab.(rel/*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved