Australian Open 2025

Hasil Australian Open 2025: Bungkam Wakil Jepang, Sabar/Reza Lolos 16 Besar

Bahkan mereka mampu mengajak pasangan nomor satu Kim Won-ho/Seo Seung-jae berlaga rubber game di laga puncak.

Editor: Faisal Zamzami
PBSI
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menang di babak pertama Australian Open 2025 usai menaklukkan finalis Kumamoto Masters 2025 

Poin krusial dijalani dengan laga intens, hanya bermargin 2 angka. Namun akhirnya pasangan Tanah Air yang berhasil merebut gim kesatu dengan kemenangan ketat 21-19.

Pada gim kedua, Sabar/Reza lebih siap. Mereka berhasil memenangkan kendali laga lebih dulu untuk memimpin 6-3.

Konsistensi Sabar/Reza untuk terus menjadi pihak yang menyetir laga terus bertahan sampai 9-6. Namun ganda putra independen itu mulai goyah saat hendak interval dan tertikung tipis 10-11.

Setelah jeda, Sabar/Reza berusaha kembali mengejar dan menyamakan kedudukan 11-11 sampai 14-12. Namun lagi-lagi wakil Jepang masih mengganggu hingga kedudukan kembali imbang.

Wakil Indonesia merespons, mereka mulai mengganas lagi saat memasuki poin krusial dengan menjauhkan jarak 18-14. 

Sempat didekati Midorikawa/Yamashita lagi, Sabar/Reza mampu melawan lebih sengit untuk mempertahankan keunggulan. Mereka meminpin 19-16. 

Tidak banyak basa-basi di akhir gim kedua, Sabar/Reza segera memanfaatkan peluang emas dan berhasil mengunci tiket babak 16 besar turnamen Super 500 ini dengan skor akhir 21-19, 21-16.

Pada babak 16 besar, Sabar/Reza akan menghadapi wakil Taiwan, Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee. Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee berhasil mengalahkan pasangan tuan rumah, Kanki Igawa/Yi Hern Ooi dengan dua gim 22-20, 21-8.

Baca juga: Kemenkes Gelontorkan Rp1 Triliun Dana Kesehatan untuk Aceh Tahun 2026

Baca juga: Pemkab Nagan Latih 222 Pengurus Koperasi Merah Putih

Baca juga: Ice Melon dari Aceh, Inovasi Medis Mendunia

Sumber: Bolasport.com

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved