Video
VIDEO Viral Video Bos Miss Universe Marahi Kontestan, Para Peserta Walk Out
Dalam video yang disiarkan langsung dan kini viral di media sosial, Nawat terlihat menaikkan nada suaranya di depan peserta.
SERAMBINEWS.COM - Direktur Miss Universe Thailand Nawat Itsaragrisil menegur Bosch di depan puluhan peserta karena tidak mengunggah konten promosi di media sosial. Ajang Miss Universe 2025 diwarnai insiden panas.
Sejumlah kontestan memilih walk out dari acara resmi usai Miss Meksiko, Fatima Bosch, dimarahi secara terbuka oleh salah satu pejabat penyelenggara asal Thailand.
Peristiwa itu terjadi dalam acara pra-ajang Miss Universe 2025 pada Selasa (4/11/2025).
Direktur Miss Universe Thailand Nawat Itsaragrisil menegur Bosch di depan puluhan peserta karena dianggap tidak mengunggah konten promosi di media sosial.
Saat Bosch mencoba memberikan penjelasan, Nawat justru memotong pembicaraannya.
Dia bahkan memanggil petugas keamanan dan mengancam mendiskualifikasi siapa pun yang membela Bosch.
Situasi pun memanas hingga Bosch memutuskan meninggalkan ruangan, disusul sejumlah kontestan lain yang ikut keluar sebagai bentuk solidaritas.
Dalam video yang disiarkan langsung dan kini viral di media sosial, Nawat terlihat menaikkan nada suaranya di depan peserta.
Namun, mayoritas peserta justru berdiri dan meninggalkan ruangan. Setelah kejadian, Bosch menuturkan kepada media bahwa pejabat asal Thailand
Dia mengklaim ucapannya disalahartikan dan menegaskan tidak bermaksud menghina Bosch secara pribadi.
Meski begitu, beberapa laporan menyebutkan dia memang sempat menyebut Bosch sebagai orang bodoh.
Dalam konferensi pers berikutnya, Nawat berdalih maksudnya adalah Bosch menyebabkan kerugian.
Presiden Miss Universe Organization (MUO), Raul Rocha mengecam keras tindakan Nawat dan menilai sikapnya tidak pantas bagi seorang penyelenggara. (*)
Editor: Aldi Rani
VO: Dara Nazila
Baca juga: Nasib Melda Safitri Berubah Usai Viral, Bagaimana Tanggapan Tetangga yang Dulu Membantunya?
Baca juga: Viral! Suci Silaban Bongkar Suami Orang Aceh Selingkuh dengan Mahasiswi Kedokteran di Medan
Baca juga: Viral Mantan Bupati Digerebek Massa di Hotel Bersama Pria Muda, Apa yang Terjadi?
| VIDEO Senjata Ditemukan di Lokasi Ledakan SMAN 72 Jakarta, Wamen Sebut Bukan Senjata Asli |
|
|---|
| VIDEO Pria di Aceh Singkil Rudapaksa Pelajar Berkali-kali |
|
|---|
| VIDEO Tiga Ledakan Terjadi di Masjid SMAN 72 Jakarta Saat Siswa Sedang Salat Jumat |
|
|---|
| VIDEO - Bos Miss Universe Ngamuk di Panggung! Kontestan Langsung Walk Out! |
|
|---|
| VIDEO Iran Klaim Pertahanan Israel Gagal, Rudal Tembus Langit Tel Aviv |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.