Video
VIDEO - Viral! Pemilik Rumah Ungkap ART Diduga Curi Uang dan Barang Pribadi: Modus Matikan CCTV
ART berinisial T, yang baru bekerja dua bulan, diduga mulai mencuri sejak hari pertama bekerja.
Penulis: Rahmat Erik Aulia | Editor: Rahmat Erik Aulia
SERAMBINEWS.COM - Sebuah unggahan dari akun Instagram @putri.saharaa77 tengah ramai diperbincangkan setelah pemilik rumah membongkar dugaan aksi pencurian yang dilakukan Asisten Rumah Tangga (ART) barunya.
Unggahan tersebut berisi kronologi lengkap pencurian uang dan barang pribadi yang disebut sudah berlangsung selama dua bulan.
ART berinisial T, yang baru bekerja dua bulan, diduga mulai mencuri sejak hari pertama bekerja.
Kecurigaan awal muncul ketika uang di dompet ART sebelumnya berkurang dari Rp7,7 juta menjadi Rp7,3 juta. Meski curiga pada T, sang pemilik rumah memilih memberi kesempatan karena T baru sehari bekerja.
Puncak kejadian terjadi pada 16 November 2025, ketika pemilik rumah hendak berlibur dan memeriksa uang tunai yang disimpannya.
Ia mendapati 12 lembar pecahan 50 Euro dan 2 lembar 100 USD hilang. Karena merasa firasatnya selama ini benar, ia memberanikan diri memeriksa kamar ART—sesuatu yang sebelumnya tidak pernah dilakukan.
Di dalam kamar T, korban menemukan uang asing tersebut, bersama berbagai barang pribadinya seperti jedai, pakaian dalam, bra, baju, vape, tripod ponsel, hingga barang-barang lain yang belum didata. ART lainnya, D, mengaku sering melihat T mengambil uang belanja rumah.
Dalam unggahan tersebut, pemilik rumah juga menyebut T sering mematikan listrik untuk membuat CCTV tidak berfungsi, lalu pergi menemui suaminya hingga pulang pagi tanpa terekam kamera.
Selain itu, T disebut kerap menjelek-jelekkan ART lain untuk mendapatkan kepercayaan majikan. Unggahan ini dibuat sebagai peringatan agar masyarakat lebih berhati-hati memilih yayasan penyalur ART, mengingat pemilik akun mengaku sudah mengganti ART hingga empat kali dan semuanya mengalami masalah.
Hingga kini, belum diketahui apakah kasus ini akan diproses secara hukum. (*)
Host : Dara Nazila
Editor : Rahmat Erik Aulia
| VIDEO - Ekspedisi Sungai Singkil, dari Pulau Eks Sengketa Berakhir di Tanah Kejujuran |
|
|---|
| VIDEO - Operasi Zebra Seulawah 2025 di Banda Aceh, Fokus Tertib Lalu Lintas Menjelang Nataru |
|
|---|
| VIDEO - Ratusan Siswa SD dan SMP di Bireuen Ikuti Festival Revitalisasi Bahasa Aceh |
|
|---|
| VIDEO - Doa Rosmawan Minta Kebunnya Dikembalikan di Hadapan Anggota DPR RI |
|
|---|
| VIDEO SKAK MAT! Hamas Tolak Mentah-Mentah Rencana 'Perwalian Paksa' AS di Gaza |
|
|---|