Aceh Raih 5 Medali di KSM Nasional di Manado hingga Masuk 10 Besar, Disambut Meriah di Bandara SIM
para guru dan orang tua wali peserta juga hadir ke bandara, sehingga semakin memeriahkan acara penyambutan
Penulis: Muhammad Nasir | Editor: Muhammad Hadi
Laporan Muhammad Nasir I Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Kedatangan rombongan kontingen Aceh dari ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat nasional disambut meriah di pintu kedatangan bandara.
Rombongan mendarat di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blangbintang, Aceh Besar, Sabtu (21/9/2019) sore sekitar pukul 15.00 WIB.
Rombongan disambut dengan penggalungan bunga oleh Kepala Bidang Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kanwil Kemenag Aceh, Drs.H. Hamdan, MA yang mewakili Kakanwil Kemenag Aceh.
Baca: Mobil Pemadam Terguling Saat ke Lokasi Kebakaran, Rumah dan 2 Sepmor Gagal Diselamatkan
Selain itu, para guru dan orang tua wali peserta juga hadir ke bandara, sehingga semakin memeriahkan acara penyambutan.
Ajang nasional itu berlangsung di Manado, Sulawesi Utara, pada 16-21 September 2019.
Suasana haru memang mewarnai kedatangan para kontingen Aceh yang baru saja kembali dari mengikuti kompetisi tingkat Nasional.
Apalagi mereka telah mengharumkan Aceh pada even tersebut di Manado.
Baca: Babak Pertama Liga Inggris - Manchester City Hajar Watford 5-0 Dalam Waktu 18 Menit
Mulai dari ucapan selamat sampai pengalungan bunga kepada para pemenang dan juga kepada seluruh peserta oleh Kabid Urais Binsyar sebelum mereka kembali ke daerah asal masing-masing.
"Alhamdulillah, selamat datang kembali di Aceh anak-anak kami, terimakasih telah berjuang dan mengharumkan Aceh di Kancah nasional. Sungguh ini perjuangan yang luar biasa untuk meraih yang terbaik, terus belajar dan jangan pernah menyerah untuk selalu berprestasi," ujar Hamdan.
Dalam ajang KSM yang diselenggarakan Kementerian Agama (Kemenag) RI, Aceh meraih lima medali, yaitu satu medali emas, dua perak dan dua perunggu.
Medali emas diraih Ahmad Faqih Al-Ghiffary pada kompetisi matematika terintegrasi tingkat MA.
Sedangkan medali perak diraih Ilham Darni dan Intan Ananda pada kompetisi fisika terintegrasi tingkat MA.
Untuk medali perunggu diraih Muhammad Arif Khalfani Ismail pada kompetisi IPA terpadu terintegrasi tingkat MTs dan Atsil Syahgibran di kompetisi geografi terintegrasi tingkat MA.
Baca: Ini Pengakuan Keluarga Soal Sosok Abu Razak Sejak Masih Kecil
Sedangkan Dua Siswi Aceh lainnya Hayatul Nufus dan Alya Zahrina juga berhasi meraih juara 3 pada event Madrasah Young Researcher Super Camp (Myres) 2019 di Manado.