Nelayan Aceh Singkil Demo
Anggota DPRK Aceh Singkil Ini Hadapi Demo Nelayan Sendirian
Kendati sendirian, Ramli Boga menyatakan siap pasang badan. Untuk memperjuangkan anggaran pengerukan Anak Laut yang mengalami pendangkalan.
Penulis: Dede Rosadi | Editor: Nurul Hayati
SERAMBINEWS.COM/ DEDE ROSADI
Anggota DPRK Aceh Singkil, Ramli Boga seorang diri menghadapi nelayan yang melakukan unjuk rasa, di kantor dewan setempat, Rabu (4/12/2019).
Mereka juga membawa poster berisi tuntutan dan kecaman terhadap para wakil rakyat yang dinilai mengobok-obok anggaran.
Bahkan ada yang membawa kipas perahu patah akibat tersangkut di Anak Laut.
"Kami ingin tahu apa alasan anggaran pengerukan yang diusulkan dicoret Dewan," kata pengunjuk rasa.
Menurut pengunjuk rasa alur pelayaran Anak Laut, dangkal tetapi anggaran untuk pengerukan malah dicoret.
Padahal sudah diusulkan Dinas Perikanan. (*)
• Wanita Ini Alami Sakit Kepala dan Flu Selama 1 Bulan, Ternyata Ada 5 Tumor Otak dan Sudah Menyebar
