Joe Biden Sebut Israel Berhak Membela Diri, Kongres: AS Tak Akui Kemanusiaan Palestina
Menurut Tlaib, tindakan Biden dan pejabat AS tak mengakui kemanusiaan Palestina.
SERAMBINEWS.COM - Konflik Israel dan Palestina kian memanas.
Presiden Amerika Serikat Joe Biden sempat mengungkapkan bahwa Israel memiliki hak untuk membela diri.
Pernyataan itu ia utarakan pada hari Rabu, 12 Mei 2021 seperti dikutip dari Kompas TV.
Joe Biden kembali memberikan komentar terkait polemik Israel dan Palestina pada hari Kamis, 13 Mei 2021.
Ia meminta kedua belah pihak untuk menahan diri.
Sementara itu, pihak Republik memberikan dukungan penuh kepada Israel.
Menanggapi hal ini, sejumlah anggota Kongres Amerika Serikat (AS) dari Demokrat angkat bicara.

Presiden AS Joe Biden di kantor Oval pada hari pertama menjabat, Rabu (20/01/2021). ((TANGKAP LAYAR VIA CNN))
Mereka mengomentari langkah pemerintah AS yang cenderung membela Israel.
Sejumlah anggota Kongres AS tersebut mengecam tindakan pemerintah.