Kesehatan
Wanita Jangan Cemas, Berikut Tips Alami Mengatasi Keputihan, Resepnya Pakai Akar Alang-alang
Akar alang-alang merupakan sejenis rumput berbulu jarang dan kasar yang memiliki banyak khasiat, termasuk mengatasi keputihan.
Penulis: Firdha Ustin | Editor: Zaenal
SERAMBINEWS.COM - Keputihan merupakan kondisi ketika lendir atau cairan keluar dari organ kewanitaan.
Keputihan ini adalah hal yang normal dialami oleh banyak wanita, biasanya juga terjadi pada wanita sebelum memasuki masa menstruasi.
Tak hanya itu, keputihan juga merupakan cara alami tubuh untuk menjaga kebersihan dan kelembapan organ kewanitaan.
Namun, jika keputihan yang muncul dirasa mengganggu atau muncul bersama keluhan lain, maka kondisi ini perlu diwaspadai karena bisa jadi merupakan tanda keputihan yang tidak normal.
Keputihan tidak normal atau keputihan berbahaya, ditandai dengan jumlah keputihan yang keluar lebih banyak, berwarna kekuningan, hijau, coklat hingga keabu-abuan, termasuk berbau tidak sedap dan diiringi rasa gatal maupun iritasi pada vagina.
Untuk mengatasi keputihan jenis ini, Anda bisa mencoba resep dengan menggunakan akar alang-alang.
Baca juga: Bongkar Penyebab Keputihan Tidak Normal, dr Zaidul Akbar Sarankan Hindari Makanan Ini
Mengutip dari Buku Pintar Hidup Sehat Alami yang disusun oleh Elizabeth Tara MD dan Eddy Soetrisno, diterbitkan oleh Kuda Pustaka dan Fokus Media di Jakarta, mengulas kegunaan akar alang-alang untuk mengatasi keputihan.
Akar alang-alang merupakan sejenis rumput berbulu jarang dan kasar, memiliki bunga bak bulir bulu putih halus ini memiliki banyak khasiat.
Akar alang-alang umumnya digunakan dalam racikan herbal pengobatan tradisional.
Khasiat lainnya antara lain meluruhkan kencing dan menghentikan pendarahan.
Air rebusan akarnya pun baik sekali untuk pengobatan hepatitis akut yang menular.
Sifatnya sebagai peluruh kencing juga bisa memberi dampak yang baik bagi penderita sakit darah tinggi atau radang ginjal akut.
Baca juga: Amankah Keputihan Berlebihan di Trimester Ketiga Kehamilan? Ibu Hamil Harus Waspada Jika Alami Ini
Tak hanya itu, disebutkan juga bahwa akar alang-alang memiliki khasiat ampuh untuk mengatasi keputihan.
Masih melansir dari sumber yang sama, berikut resep pengolahan akar alang-alang untuk mengatasi keputihan :
Ramuan 1
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/keputihan-saat-hamil-moms-kenali-yuk-penyebab-jenis-dan-cara-mengatasinya.jpg)